Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Pemerintah Tambah Utang Lagi Rp 10 Triliun Lewat Private Placement

Ada lima seri SUN yang diluncurkan pemerintah dengan status dapat diperdagangkan (tradable).

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Pemerintah Tambah Utang Lagi Rp 10 Triliun Lewat Private Placement
KOMPAS IMAGES

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-  Pemerintah kembali menerbitkan Surat Utang Negara (SUN) dengan total nilai Rp 10,42 triliun. Transaksi berskema private placement tersebut telah dihelat pada 14 Juli 2016.

Situs Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan mencatat, ada lima seri SUN yang diluncurkan pemerintah dengan status dapat diperdagangkan (tradable).

Pertama, FR0067 sebesar Rp 1,31 triliun dengan yield 7,85%. Instrumen berkupon 8,75% ini tenggat waktunya 15 Februari 2044.

Kedua, FR0057 sebanyak Rp 3,68 triliun dengan yield 7,65%. Efek berkupon 9,5% tersebut akan jatuh tempo pada 15 Mei 2041.

Ketiga, FR0045 senilai Rp 3,22 triliun dengan yield 7,6%. Obligasi berkupon 9,75% ini bakal kadaluarsa pada 15 Mei 2037.

Keempat, FR0071 sebesar Rp 1,28 triliun dengan yield 7,36%. Surat utang berkupon 9% tersebut tenggat waktunya 15 Maret 2029.

Kelima, FR0070 sebanyak Rp 907,42 miliar dengan yield 7,11%. Seri berkupon 8,37% ini bakal jatuh tempo pada 15 Maret 2024. Setelmen sudah berlangsung pada 18 Juli 2016. 

Berita Rekomendasi

Reporter: Maggie Quesada Sukiwan

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas