Tahun Ini PGN Ditugaskan Bangun 12 Ribu Gas Rumah Tangga
Pada awalnya percobaan gas rumah tangga PT PGN di Lampung direncanakan akan dibangun untuk 225 rumah tangga di akhir 2016.
Laporan Reporter Tribun Lampung Eka A Solihin
TRIBUNNEWS.COM - Muhammad Sapuan, Kabid Migas dan Energi Distamben Provinsi Lampung menjelaskan, pada awalnya percobaan gas rumah tangga PT PGN direncanakan akan dibangun untuk 225 rumah tangga di akhir 2016.
Sementara, PT PGN dapat penugasan dari Pemerintah Pusat membuat gas kota sebanyak 12 ribu sambungan rumah tangga pada tahun 2016
"Ya untuk sekarang ini sudah dapat penugasan dari pemerintah pusat. Jadi untuk program gas kota ini diperuntukkan hampir setengah warga Bandar Lampung. Namun untuk lokasi rumah tangga pastinya belum diberitahukan dari PGN, karena takutnya ada perubahan di APBN," terangnya, Kamis (28/7).
Berita Rekomendasi