Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Gandeng Mitsubishi Corporation, Lippo Cikarang Bangun Newport Park

Menara apartemen pertama di Koridor Timur Jakarta yang memiliki smart apartment features, seperti retina access security system, smart doorlock system

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Gandeng  Mitsubishi Corporation, Lippo Cikarang Bangun Newport Park
istimewa
Orange County yang menjadi kawasan world class mixed use - the Globally Connected City Orange County seluas 322 hektar dengan investasi senilai Rp 250 triliun, sebagai proyek berkesinambungan untuk pertumbuhan masa depan LPCK. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Lippo Cikarang Tbk menjalin kerjasama dengan Mitsubishi Corporation Jepang meluncurkan Newport Park, menara terbaru Orange County.

Menara apartemen pertama di Koridor Timur Jakarta yang memiliki smart apartment features, seperti retina access security system, smart doorlock system, dan smart lighting.

Selain itu, fasilitas umum maupun dalam unit juga dibuat mengadopsi budaya Jepang seperti Ofuro Japanese Spa, Japanese Garden, inspirasi interior tatami room, serta Zen Balcony.

Bagunan diarsitek dan interior desain public space-nya dikerjakan langsung oleh Mitsubishi Jisho Sekkei Inc. dan George Kunihiro – T Life yang mempunyai reputasi global di bidangnya.

 “Newport Park terdiri dari beberapa tipe, yakni 1BR, 2BR, dan 3BR, dengan luasan mulai dari 31m2 sampai 97m2,” kata Director/Chief Marketing Officer PT Lippo Cikarang Tbk Stanley Ang di Jakarta, Rabu (3/8/2016).

Newport Park adalah menara apartemen keenam di Orange County, setelah Irvine Suites, Westwood Suites, Pasadena Suites, Burbank Suites, dan Glendale Park.

Kelima menara tersebut sebelumnya sukses sold out 100% dalam setiap launching-nya.

BERITA REKOMENDASI

Burbank Suites sendiri terjual kepada salah satu perusahaan Jepang, Sanko Soflan Holdings, sebelum diluncurkan.

Dikatakannya, program Priority Pass Newport Park telah dibuka sejak 20 Juli 2016 dan sampai saat ini tingkat permintaannya telah lebih dari 32,6% dan akan terus bertambah”.

Ia mengatakan, hingga sekarang, potensi return on investment sewa unit apartemen di kawasan Lippo Cikarang mencapai 16-20 persen per tahun.

Pemilik unit Newport Park yang ingin menyewakan unitnya, terbuka peluang yang besar untuk memperoleh keuntungan mengingat Orange County dikelilingi sekitar 2.500 perusahaan multinasional.

"Tentunya akan  banyak menyerap tenaga kerja ekspatriat, yang tentu saja merupakan pasar yang sangat menguntungkan bagi usaha penyewaan unit apartemen,” lanjut Stanley Ang.


Terkait kerjasama dengan Mitsubishi Corporation, Presiden Direktur PT Lippo Cikarang Tbk Toto Bartholomeus menytakan, kerjasama ini mewujudkan kolaborasi, transfer pengetahuan, dan sharing best practice, termasuk real estates dan urban development, dalam pengembangan dua menara apartemen di Orange County.

"Kolaborasi ini akan memberikan nilai tambah untuk Orange County dengan beberapa ide baru yang dibawa oleh Mitsubishi Corporation serta akan diterapkan di sini berdasarkan pengalaman internasional mereka yang panjang," jelas Presiden Direktur PT Lippo Cikarang Tbk Toto Bartholomeus.

Disebutkan, nilai tambah yang dihadirkan dari kerjasama dengan Jepang diharapkan akan dapat memenuhi kebutuhan berbagai komunitas ekspatriat baik Jepang, Korea, Taiwan dari perusahaan multinasional yang telah ada dan yang akan ada di Cikarang.

“Kami yakin, kolaborasi dengan Mitsubishi Corporation Jepang menjadi sebuah momentum istimewa mengingat reputasi mereka di bidang real estates dan urban development,” kata Toto.

 Kolaborasi ini merupakan apresiasi terhadap iklim investasi yang kondusif di Indonesia dan juga merupakan bentuk kepercayaan kami kepada Grup Lippo untuk reputasinya sebagai pengembang terkemuka di Indonesia.

"Mitsubishi Corporation akan berbagi pengetahuan dan praktik terbaik yang dimiliki di Jepang untuk diterapkan di Orange County," kata Presiden Direktur PT Diamond Realty Investment,  anak perusahaan dari Mitsubishi Corporation, Takashi Ito.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas