Bappenas Prioritaskan Perbaiki Saluran Irigasi Demi Produksi 77 Ton Padi
Badan Perencanaan Pembangunan Nasional akan berandil menumbuhkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di sektor pertanian.
Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Badan Perencanaan Pembangunan Nasional akan berandil menumbuhkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di sektor pertanian.
Salah satunya memprioritaskan perbaikan dan penambahan saluran irigasi baru untuk mendorong pencetakan sawah baru dan perluasan area pangan hijau.
"Kita juga akan koordinasikan dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk pembangunan 65 waduk di seluruh Indonesia," ujar Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro di Ditjen Pajak, Jakarta, Selasa (16/8/2016).
Bappenas juga akan meningkatkan penggunaan teknologi serta memberikan subsidi untuk pupuk dan benih.
"Kita juga akan berkoordinasi dengan Badan Pusat Statistik untuk perbaikan statistik pertanian. Karena dengan data yang valid kita bisa memperkirakan target dengan lebih akurat," kata dia.
Semua program dan prioritas Bappenas tersebut sebagai upaya memenuhi target produksi 77 ton beras pada 2017 mendatang, apalagi didukung faktor alam.