Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Digoda Jadi Calon Menteri ESDM, Kurtubi: Saya Lebih Sering Kritik Pemerintah Jadi Tak Mungkin

Apalagi ketika Kurtubi mengangkat isu Migas dan Minerba serta urgensi penggunaan energi nuklir sebagai pembangkit listrik di negeri ini.

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Digoda Jadi Calon Menteri ESDM, Kurtubi: Saya Lebih Sering Kritik Pemerintah Jadi Tak Mungkin
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO
ANGGOTA DPR RI NASDEM KUNJUNGI TRIBUN - Empat anggota DPR RI Partai Nasdem berkunjung ke Kantor Tribun Jakarta, yang diterima langsung oleh Febby Mahendra Putra, GM Newsroom dan Pemred Warta Kota Ahmad Subechi, Kamis (22/9/2016). Keempat Aggota DPR adalah, Supadin anggota DPR RI Komisi I, Hamdani anggota DPR RI Komisi IV, Kurtubi anggota DPR RI Komisi VII dan Taufiqulhadi anggota DPR RI Komisi III. TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Siang itu, Kamis (15/9/2016), Fraksi Nasional Demokrat (Nasdem) di DPR RI bertandang ke Markas Besar redaksi Tribunnews.com, di Jalan Palmerah Selatan.

Mereka yang datang mewakili seluruh Fraksi NasDem itu adalah Anggota Komisi I DPR Supiadin Aries Saputra, Anggota Komisi IV DPR Hamdani, Anggota Komisi VII DPR Kurtubi dan Anggota Komisi III DPR Taufiqulhadi.

Duduk di tengah para rekannya di DPR, Kurtubi kerap digoda dengan menyebutnya sebagai calon Menteri ESDM, pengganti Archandra Tahar yang belum lama ini meninggalkan posisi strategisnya sebagai Menteri ESDM.

Presiden Joko Widodo pun lantas menunjuk Menko Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menteri ESDM.

Apalagi ketika Kurtubi mengangkat isu Migas dan Minerba serta urgensi penggunaan energi nuklir sebagai pembangkit listrik di negeri ini.

"Saya berusaha keras agar kebijakan yang mengunci dibukanya penggunaan energi nuklir ini harus dibuka," demikian paparan Kurtubi saat berdiskusi isu terkini di Komisi energi dan pertambangan.

Berita Rekomendasi

"Pak Kurtubi sudah cocok nih jadi Menteri ESDM," timpal seorang kru Tribunnews.com.

Dengan senyum dan tawanya, Kurtubi seakan menjawab godaan awak media Tribunnews.com.

Politikus NasDem itu melanjutkan kembali mengenai teknis pembangunan pembangkit listrik tenaga nuklir.

"Ada teknologi yang menjawab untuk tempat-tempat yang rawan gempa. Yakni, tenaga nuklir terapung," jelasnya.

"Jadi tetap yang dibutuhkan sekarang ini sosialisasi kepada Pemerintah. Jadi kalau Menterinya enggak mengerti akan nukir, maka Presidennya akan ikuti itu. Mudah-mudahan Menteri yang akan datang itu paham tentang nuklir," pesannya.

Karena menurutnya, Indonesia akan cepat menjadi negara maju jika PLTN mulai dibangun agar kemudian juga bisa menarik investor ke Indonesia. Sebelum berinvestasi, investor juga melihat kapasitas listik yang mumpuni.

Kembali terdengar celetuk menggoda. "Wah sudah cocok nih jadi Menteri ESDM."

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas