Sukses Gelar simPATI KickFest X Years Anniversary
Konsep one stop enterntainment sejak hari pertama di gelar. Keseruan semakin bertambah dengan hadirnya layanan transaksi digital mone
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Dihadiri sekitar 70 ribu pengunjung yang didominasi kalangan anak muda kota Bandung, simPATI KickFest X 20164-6 November 2016 sukses digelar di Bandung.
Pagelaran ini menyajikan konsep one stop enterntainment sejak hari pertama di gelar. Keseruan semakin bertambah dengan hadirnya layanan transaksi digital money Telkomsel TCASH yang memberika ragam penarawan khusus untuk transaksi di sejumlah merchant pilihan.
General Manager Sales Regional Jawa Barat Telkomsel Hasan Kurdi mengatakan kesuksesan penyelengaraan simPATI KickFest X 2016 kali ini merupakan tak lepas dari upaya Telkomsel mendorong potensi pasar industri kreatif yang kian hari mengalami perkembangan pesat.
"Selain itu Telkomsel juga hadir memberikan solusi belanja yang mudah dan cermat menggunakan layanan digital money TCASH,” kata Hasan dalam keterangan persnya, Selasa (8/11/2016).
Antusiasme tinggi dari pengunjung simPATI KickFest menggunakan transaksi layanan TCASH terlihat dari hasil aktivasi layanan TCASH Tap selama pagelaran berlangsung yang mencapai 800 pengguna baru.
Lebih dari 90 tenant clothing yang ikut ambil bagian dalam event simPATI KickFest 2016 kali ini juga dilengkapi fasilitas transaksi menggunakan TCASH Tap dengan promo diskon dan cashback yang cukup menarik hingga 20%.
Selain itu Telkomsel juga menghadirkan produk edisi khusus simPATI KickFest X years Anniversary dengan paket kuota data sebesar 6 GB, yang mana menambah keseruan para pengunjung merasakan digital lifestyle experince dalam mengabadikan momen selama event berlangsung. Pengunjung juga dimanjakan dengan hadirnya Lounge simPATI yang menyajikan sejumlah entertainment khusus berupa game online corner serta sajian aksi memikat secara live dari band pendukung dan fun game berhadiah merchendise ekslusif dari Telkomsel.