Sampah di Indonesia, Sebanyak 14 Persennya Sampah Plastik
Khusus sampah di Jakarta, totalnya bisa menghasilkan sekitar 8.000 ton per hari
Penulis: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sampah plastik, masih menjadi persoalan serius yang dihadapi karena cukup lama baru terurai tanah.
Dr Ir Gabriel Soedarmini Boedi Andari, M.Eng dari Fakultas Teknik Universitas Indonesia saat ini sekitar 14 persen didominasi oleh sampah plastik.
Dominasi sampah lainnya adalah dari sampah organik.
"Jumlahnya sekitar 175 ribu ton per hari atau 64 juta per tahun," ujar Gabriel di Jakarta, belum lama ini.
Sampah di Jakarta, totalnya bisa menghasilkan sekitar 8 ribu ton per hari.
Fakta ini mendorong Coca-Cola menghadirkan produknya yang menggunakan wadah plastik yang ramah lingkungan dan mudah didaurulang yang dinamakan Affordable Small Sparkling Package (ASSP).
"Tujuannya adalah mencegah terciptanya limbah yang berlebihan namun tetap memberikan produk-produk berkualitas tinggi dan aman," kata Triyono Prijosoesilo sebagai Public Affairs & Communications Director Coca Cola Indonesia.