Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Menkeu : 62 Persen Utang Negara Sumbernya dari Masyarakat Indonesia

Utang pemerintah dari masyarakat masuk melalui berbagai instrumen surat utang, seperti Surat Utang Negara (SUN)

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Menkeu : 62 Persen Utang Negara Sumbernya dari Masyarakat Indonesia
TRIBUNNEWS/SYAHRIZAL SIDIK
Sri Mulyani di acara Stock Code Fun Walk di kawasan Pusat Niaga Sudirman (SCBD), Jakarta, Minggu (13/8/2017) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Menteri Keuangan Sri Mulyani mengungkapkan mayoritas utang Republik Indonesia sebesar Rp 3.780 triliun berasal dari masyarakat Indonesia.

"‎62 persen (dari total utang) kita berutang ke masyarakat Indonesia, yang dikelola bank, reksadana, asuransi, dana pensiun, bahkan individu," ujar Sri Mulyani di gedung DPR, Jakarta, Senin (4/9/2017).

Menurutnya, utang pemerintah dari masyarakat masuk melalui berbagai instrumen surat utang, seperti Surat Utang Negara (SUN), Obligasi Ritel Indonesia (ORI), sukuk, maupun produk lainnya.

"Mereka punya tabungan dan ingin investasi dalam surat utang negara, jadi ini bukan transaksi merugikan, sama-sama menguntungkan," tutur Sri Mulyani.

‎Tercatat, utang pemerintah hingga Juli 2017 sebesar Rp 3.780 triliun yang berasal dari pinjaman luar negeri sebesar Rp 19,3 persen, surat berharga negara rupiah sebesar 58,4 persen, SBN Valas 22,2 persen dan pinjaman dalam negeri 0,1 persen.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas