Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Kementerian Keuangan: Ekonomi Indonesia Bisa Tumbuh 5,4 Persen Tahun Depan

"Dapat diproyeksikan di 2018, pertumbuhan ekonomi Indonesia berada pada angka 5,4 persen," ujar Suahasil

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Kementerian Keuangan: Ekonomi Indonesia Bisa Tumbuh 5,4 Persen Tahun Depan
AGRO FARM
Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Suahasil Nazara 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kemeterian Keuangan menargetkan pertumbuhan ekonomi di kisaran 5,1-5,2 persen pada akhir 2017. Karena roda perekonomian Indonesia dinilai pemerintah cukup stabil dan memberikan sinyal positif pada tahun ini.

Kepala Badan Kebijakan Fiskal Suahasil Nazara memaparkan perekonomian Indonesia berada pada jalur yang baik. Jika trend positif terus berjala, Suahasil yakin pertumbuhan ekonomi di 2018 bisa mencapai 5,4 persen.

"Dapat diproyeksikan di 2018, pertumbuhan ekonomi Indonesia berada pada angka 5,4 persen," ujar Suahasil di DBS Asian Insight Conference, Jakarta, Selasa (21/11/2017).

Suahasil memaparkan peningkatan ekonomi Indonesia tahun ini merupakan hasil dari berbagai macam perbaikan yang dilakukan pemerintah.

Baca: M Chatib Basri: Indonesia Melewati Bonus Demografi

Dalam hal ini Suahasil menyebut pemangkasan aturan dan paket kebijakan yang mendorong investasi masuk ke dalam negeri.

Selain itu Suahasil juga menyebut telah terjadi erbaikan listrik di berbagai wilayah Indonesia. Dari sektor logistik pemerintah kata Suahasil berhasil menekan angka dwelling time dan menciptakan kebijakan yang dapat menjadi magnet bagi para pelaku ekspor impor.

Berita Rekomendasi

"Oleh karena itu, ekonomi Indonesia pada 2018 diproyeksikan akan membaik, walaupun dengan beberapa resiko dan tantangan yang masih ada," ungkap Suahasil.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas