Bank Mandiri Tunjuk Empat Nama Direksi Baru
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) sore ini, Rabu (21/3/2018) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST)
Penulis: Syahrizal Sidik
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) sore ini, Rabu (21/3/2018) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Plaza Mandiri, Jakarta.
Dalam RUPST tersebut, perseroan menyetujui pengangkatan 4 nama direksi baru periode 2018 - 2023. Keempat direksi baru perusahaan dengan kode saham BMRI tersebut antara lain, Agus Dwi Handaya, Panji Irawan, Alexandra Askandar menggantikan empat direksi sebelumnya Ogi Prastomiyono, Tardi, dan Kartini Sally.
Pemegang saham juga mengangkat kembali Hery Gunardi menjadi direksi.
“Perubahan pengurus ini diharapkan dapat memperkuat kinerja perseroan,” ungkap Direktur Utama Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo saat jumpa pers.
Sebagai catatan, Agus Dwi Handaya adalah SEVP Corporate Transformation & Finance Bank Mandiri, dan Panji Irawan adalah Direktur Treasury & Internasional BNI.
Sedangkan, Alexandra Askandar sebelumnya menjabat SEVP Corporate Banking dan Donsuwan Simatupang merupakan Direktur Risk Management BRI.
Dengan demikian, berikut susunan Dewan Direksi Bank Mandiri yang baru periode 2018 - 2023.
Direktur Utama : Kartika Wirjoatmodjo
Wakil Direktur Utama : Sulaiman Arif Arianto
Direktur Corporate Banking : Royke Tumilaar
Direktur Bisnis dan Jaringan : Hery Gunardi
Direktur Manajemen Risiko : Ahmad Siddik Badruddin
DirekturTeknologi Informasi dan Operasi : Rico Usthavia Frans
Direktur Treasury dan International Banking : Darmawan Junaidi
Direktur Kepatuhan : Agus Dwi Handaya
Direktur Keuangan : Panji Irawan
Direktur Hubungan Kelembagaan : Alexandra Askandar
Direktur Retail Banking : Donsuwan Simatupang