Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Bandara Kediri Masuk Daftar Proyek Strategis Nasional, Ini Kata Menhub

Bandara Kediri di Jawa Timur dipastikan telah resmi masuk ke dalam Proyek Strategis Nasional (PSN).

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Sanusi
zoom-in Bandara Kediri Masuk Daftar Proyek Strategis Nasional, Ini Kata Menhub
Apfia Tioconny Billy
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bandara Kediri di Jawa Timur dipastikan telah resmi masuk ke dalam Proyek Strategis Nasional (PSN).

Hal tersebut ditandai dengan ditandatangani Peraturan Presiden Nomor 56 tahun 2018 tentang perubahan Kedua atas Peraturan Presiden Nomor 3 tahun 2016 tentang percepatan pelaksanaan PSN 20 Juli 2018 lalu.

Dengan masuknya Bandara Kediri, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan tentunya akan dilakukan percepatan pembangunan dan kemudahan pembangunan.

"Iya pasti (ada kemudahan)," ungkap Budi Karya saat ditemui di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Jumat (27/7/2018).

Sementara itu untuk progres terkini, bandara yang akan dibangun oleh PT Gudang Garam itu mulai memasuki tahapan grand design.

"Lagi proses grand design, (Gudang Garam,red) lagi bikin proposal," kata Budi Karya.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan bandara bertaraf internasional itu masih membutuhkan perluasan lahan untuk landasan pacu.

Berita Rekomendasi

Targetnya yang sebelumnya direncanakan 400 hektar bisa diperluas hingga 500 hektar sehingga runway Bandara Kediri dapat dilewati pesawat berbadan lebar.

"Hanya tinggal masalah di penggunaan lahan seluas 500 hektar saja untuk perluasan runway, nantinya apabila itu sudah diperluas maka akan bisa didarati oleh pesawat berbadan lebar dan bisa diatasi jika sudah masuk dalam PSN," kata Luhut pada keterangan tertulisnya, Senin (16/7/2018).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas