Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Rupiah Anjlok, Penjualan Diler Suzuki Masih Normal

Aktivitas penjualan di diler Suzuki masih normal ditengah anjloknya nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat.

Penulis: Brian Priambudi
zoom-in Rupiah Anjlok, Penjualan Diler Suzuki Masih Normal
HANDOUT
Setiawan Surya saat menerima penghargaan dari Autobild 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Brian Priambudi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktivitas penjualan di diler Suzuki masih normal ditengah anjloknya nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat.

4W Deputy Managing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Setiawan Surya mengatakan aktivitas di tiap diler dalam kurun waktu satu bulan terakhir masih normal.

Baca: Akan Dilaporkan Ibunda Hilda Vitria, Kriss Hatta: Saya Siap Hadapi

"Apabila melihat aktivitas diler, respons konsumen terutama di satu bulan belakangan saat harga dollar melambung, masih dalam angka yang normal," ujar Setiawan saat dihubungi Tribunnews.com, melalui pesan singkat WhatsApp, Selasa (11/9/2018).

Menurutnya, untuk melihat efek depresaisi rupiah di diler harus melakukan pemantauan dalam kurun waktu dua bulan kedepan.

"Kita harus lihat dalam satu sampai dua bulan kedepan. Apakah ada dampak yang signifikan terkait peningkatan harga dolar atau tidak. Namun saat ini masih wajar," pungkasnya.

Baca: Dialog dengan Mahasiswa Korea, Presiden Berikan Tips Menjadi Pemimpin

Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS juga membuat Suzuki melakukan penyesuaian harga per 1 September 2018 kemarin.

BERITA REKOMENDASI

Beberapa model mobil Suzuki yang mengalami penyesuaian harga antara lain adalah Suzuki Ignis, SX4 S-Cross, dan Baleno.

Kenaikannya pun bervariasi, berkisar antara Rp 3-5 juta

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas