Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Penjualan Semen Baturaja Melonjak 24 Persen Sepanjang 2018

Jobi mengklaim pertumbuhan volume penjualan SMBR jauh bdi atas rata-rata industri yang hanya tumbuh sekitar 5 persen selama 2018.

Penulis: Ria anatasia
Editor: Sanusi
zoom-in Penjualan Semen Baturaja Melonjak 24 Persen Sepanjang 2018
dok Kontan
Semen Baturaja 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Semen Baturaja (SMBR) mencatat volume penjualan sepanjang 2019 mencapai 2.178.188 ton. Angka ini tumbuh 24 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 1.762.137 ton.

Direktur Utama SMBR, Jobi Triananda Hasjim mengklaim pertumbuhan volume penjualan SMBR jauh bdi atas rata-rata industri yang hanya tumbuh sekitar 5 persen selama 2018.

"Pertumbuhan volume penjualan SMBR tahun 2018 merupakan salah satu yang tertinggi di industri," ujar Jobi dalam keterangan resmi, Senin (7/1/2019).

Pada Desember 2018 saja, volume penjualan semen SMBR tercatat sebesar 220.737 ton, naik 22 persen dibandingkan bulan Desember 2017.

"Sampai 12 bulan terakhir di 2018, volume penjualan SMBR mampu tumbuh dua digit," katanya.

Baca: Riduan Ahmad Ditunjuk sebagai Direktur Komersial Bank Mandiri, Berikut Profilnya

Berdasarkan data Asosiasi Semen Indonesia (ASI), sampai dengan November 2018, pangsa pasar SMBR mengalami peningkatan di seluruh wilayah pemasaran perseroan.

SMBR juga masih jadi pemimpin pangsa pasar di Sumsel dan Lampung, dengan persentase masing-masing 54 persen dan 26 persen.

Berita Rekomendasi

Untuk di daerah pemasaran lainnya turut mengalami peningkatan pangsa pasar, seperti di Jambi yang mencapai 14 persen, Bengkulu sebesar 8 persen dan Bangka Belitung sebesar 5 persen.

"Pertumbuhan volume penjualan tersebut berhasil melampaui pertumbuhan demand di seluruh wilayah pemasaran perseroan," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas