Pollux Habibie Tandatangani Kontrak Rp238 Miliar dengan Perusahaan Elevator KONE
KONE sendiri merupakan perusahaan multinasional dan tercatat sebagai global leader dalam industri elevator dan eskalator
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengembang kawasan megasuperblok Meisterstadt Batam, PT Pollux Barelang Megasuperblok atau yang biasa dipanggil dengan brand Pollux Habibie International – perusahaan kolaborasi antara PT Pollux Properti Indonesia Tbk dan keluarga besar mantan Presiden RI, BJ. Habibie, menggelar signing ceremony atau penandatanganan kontrak senilai Rp238 miliar dengan perusahaan KONE untuk menghadirkan elevator dan lift berkualitas tinggi di proyek Meisterstadt Batam.
Nilai kontrak tersebut meliputi 8 tower residensial dan pusat perbelanjaan.
KONE sendiri merupakan perusahaan multinasional dan tercatat sebagai global leader dalam industri elevator dan eskalator yang berasal dari Finlandia.
Penandatanganan kontrak ini sendiri digelar di Raffles Hotel, Djakarta Room, Jakarta, Senin (25/2) dan diwakili oleh Yandy Januar, Managing DirectorKONE Indonesia dan Ilham Akbar Habibie, Honorary Chairman Pollux Habibie Internasional yang didampingi oleh Nico Po selaku CEO PT Pollux Properti Indonesia Tbk.
Nico Po menuturkan, Pollux Properti Indonesia merupakan salah satu pengembang yang cukup selektif dalam pemilihan mitra kerja, termasuk dalam memilih material berkualitas yang digunakan pada seluruh proyek yang dikembangkan Pollux Properti Indonesia.
Hal ini merupakan wujud komitmen Pollux Properti Indonesia untuk mengembangkan proyek berkualitas dan terbaik bagi konsumen.
Baca: PSI Apresiasi Pengembangan Program Daycare Capres Jokowi
“Dan, KONE merupakan pilihan tepat dan terbaik bagi pengembangan Meisterstadt sebagai proyek multifungsi premium di Batam. Terlebih, kami memiliki hubungan yang sangat baik dengan KONE, dan mereka konsisten untuk mendukung seluruh proyek,” ujar Nico Po.
Senada dengan Nico Po, Honorary Chairman Pollux Habibie International, Ilham Akbar Habibie mengatakan signing ceremony yang digelar hari ini merupakan satu dari sekian banyak rangkaian yang akan dan telah dilakukan dalam pengembangan kawasan mega superblok Meisterstadt Batam.
Menurut IlhamAkbar Habibie, tak hanya konsep pembangunan yang terbaik, dalam proyek Meisterstadt pihaknya juga menghadirkan material berkualitas demi menjaga kepuasan konsumen.
“Meisterstadt dirancang oleh tim arsitek yang telah memenangkan berbagai penghargaan untuk mewujudkan visi Habibie tentang kualitas hidup yang berkelanjutan dan desain fasilitas masa depan," kata Ilham Akbar Habibie.
Sebagai salah satu market leader di industri elevator dan eskalator Indonesia dan dunia, KONE terus menghadirkan inovasi teknologi pintar dan ramah lingkungan yang menjadi pioneer di industri.
Berbagai inovasi KONE, seperti 24/7 Connected Services yang menggunakan teknologi artificial intelligent untuk memonitor performa elevator dan eskalator serta memprediksi kebutuhan perbaikan sebelum terjadi kerusakan, telah membuat perusahaan ini menjadi satu-satunya perusahaan elevator & eskalator yang masuk dalam daftar “world's most innovative companies” dari majalah bisnis dunia Forbes.
Inovasi teknologi lainnya, KONE UltraRope™, teknologi pengangkat elevator dengan carbon fiber, telah memungkinkan pembangunan gedung jauh lebih tinggi dari yang sebelumnya pernah ada.
Salah satunya adalah Jeddah Tower, yang akan menjadi gedung tertinggi di dunia dengan ketinggian lebih dari 1 km. Teknologi pengangkat elevator ini jauh lebih ringan daripada tali baja konvensional dan memungkinkan perjalanan elevator hingga ketinggian 1.000 meter.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.