Strategi Metric Sasar Segmen Midle Up dan High End
etric telah memiliki 12 showroom di Jakarta, Tangerang, Bandung, Surabaya, Makassar, Yogyakarta, Medan, hingga Balikpapan
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah sukses memasarkan produk furniture sebelumnya, di hari jadinya yang ke 25, PT Panel Asri Perkasa produsen furniture yang dikenal dengan nama Metric memperkenalkan produk-produknya yang dikombinasikan dengan desain dan teknologi terkini.
Direktur Marketing PT Panel Asri Perkasa, Adriansyah mengatakan, di usia ini pihaknya akan terus berinovasi dengan fokus strategi menyasar segmen midle – Up dan high end dengan objek seperti rumah tinggal , villa, apartemen dan bahkan perkantoran.
"Tidak hanya trend desain namun juga trend fungsi dan berkeinginan menghadirkan berbagai macam produk," kata Ian disela-sela acara cooking demo with Chef Marinka di Pantai Indah Kapuk, Jakarta akhir pekan lalu.
Hingga saat ini Metric telah memiliki variasi produk diantaranya kitchen, wardrobe, bedroom, TV kabinet (Multi produk), FM series dan loose furniture.
Ian menambahkan dengan strategi ini diharapkan akan menjawab semua kebutuhan pelanggan Metric.
Berbagai macam kebutuhan pelanggan-pun akan terjawab seperti halnya Style, bahan dapat merepresentasikan kepribadian / karakter yang sesuai , dan sesuai dengan ukuran ruangan sehingga interior memiliki nilai personality dari pemiliknya.
Baca: Minat WNA Beli Properti di Indonesia Meningkat, Tiga Provinsi Ini yang Paling Diminati
"Inilah kelebihan customfurniture kami, dandesign bersinegi dengan teknologi terkini yang membuat nyaman dan memberi kemudahan dalam kaseharian aktifitas pemiliknya,” ujarnya.
Menyinggung soal harga, Ian mengatakan, karena bentuknya costum sehingga harganya menyesuaikan dengan design karena terkait dengan pemilihan bahan finishing, aksesoris dan fitting penunjangnya.
"Misalnya untuk produk FM series, kisaran harganya sekitar Rp 10 juta/m2. Untuk mendesain kitchen seluas 2X3 m2, harganya sekitar Rp 60 juta-Rp 70 juta.
Sementara, untuk custom product, sekitar Rp 125 juta dan untuk classic productharganya lebih tinggi 25 persen," tuturnya.
Ian mengemukakan, dengan menyasar segmen middle up dan high end, permintaan produk Metric yang tertinggi dari segmen rumah tinggal (60%), apartemen (30%) dan perkantoran (10%).
Terkait ekspansi tahun ini, ia mengaku masih wait and see namun tetap akan memaksimalkan showroom yang ada dan belum berencana menambahnya lagi.
Saat ini Metric telah memiliki 12 showroom yang tersebar di seluruh Indonesia seperti Jakarta, Tangerang, Bandung, Surabaya, Makassar, Yogyakarta, Medan, hingga Balikpapan.
Baca: Ferrari Jadi Supercar yang Paling Banyak Dicari di Showroom Mobil Bekas
Di ulang tahunnya yang ke 25 dengan berpegang teguh pada komitmennya dalam pengembangan produk, Metric menyelenggarakan rangkaian kegiatan untuk meningkatkan kreativitas dan meningkatkan komitmennya untuk selalu memberikan yang terbaik kepada para pelanggan.
Di antara kegiatan-kegiatan tersebut salah satunya yakni dengan menyelenggarakan acara cooking demo with Chef Marinka, merupakan gathering dengan pelanggan Metric, sekaligus memperlihatkan design yang mampu mengakomodir dan memberi kenyamanan seorang chef dalam beraktifitas.