Setiabudi Persada Raih Penghargaan Ini di Acara 'Developer Appreciation 2018'
Sejak berdiri PT. Setiabudi Persada sudah membangun lebih dari 1300 unit rumah yang tersebar di beberapa tempat seluruh Indonesia.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
![Setiabudi Persada Raih Penghargaan Ini di Acara 'Developer Appreciation 2018'](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/developer-appreciation-2018.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Setiabudi Persada meraih penghargaan “Developer Dengan Kontribusi Terbaik Tahun 2018” dari Bank Mandiri.
Penghargaan diraih perusahaan yang merupakan bagian dari PT Mahanusa Graha Persada itu dalam acara Developer Appreciation 2018 yang adakan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Area Sukabumi.
Acara digelar di Café Lampion, Sukabumi ini dihadiri belas pengembang yang membangun proyek perumahan di kawasan Sukabumi.
Developer Appreciation 2018 merupakan bentuk apresiasi PT Bank Mandiri (Persero) Tbk kepada seluruh developer yang bekerjasama dengan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk dalam pengembangan hunian atau perumahan.
Pada acara yang diselenggarakan pada 11 April 2019 ini, selain pemberian penghargaan juga diisi dengan makan bersama dan ramah tamah antara perusahaan Developer dan pihak PT Bank Mandiri (Persero) Tbk dalam hal ini PT Bank Mandiri (Persero) area Sukabumi sehingga saling berbagi informasi dan bermanfaat untuk pengembangan bersama.
Sebagai informasi, PT Setiabudi Persada merupakan perusahaan pengembang yang sudah hadir di tanah air sejak 2019.
Sejak berdiri PT. Setiabudi Persada sudah membangun lebih dari 1300 unit rumah yang tersebar di beberapa tempat seluruh Indonesia.
Beberapa proyek perumahan yang dibangun PT Setiabudi Persada adalah Setiabudi Estate, Setiabudi Permai, Vila Setiabudi Residence, Avenue, Qiana, GP Hill, Bukit Taman Sari dan Calista.
Mulai dari perumahan kelas menengah kebawah hingga perumahan kelas menengah atas menjadi target pembangunan PT Setiabudi Persada.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.