Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Tiket Low Carrier Diturunkan, Bagaimana Nasib Maskapai Full Service?

Pemerintah memutuskan akan menurunkan harga tiket pesawat penerbangan murah atau low cost carrier (LCC) dengan jadwal tertentu.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Tiket Low Carrier Diturunkan, Bagaimana Nasib Maskapai Full Service?
TRIBUNNEWS.COM/REYNAS
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menggelar rapat koordinasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah memutuskan akan menurunkan harga tiket pesawat penerbangan murah atau low cost carrier (LCC) dengan jadwal tertentu.

Lantas, bagaimana dengan harga tiket pesawat untuk maskapai full service seperti Garuda Indonesia dan Batik Air?

"Kebijakan penurunan harga tiket penerbangan dari (maskapai) LCC. Yang levelnya bukan LCC silahkan saja," ujar Menko Perekonomian Darmin Nasution di kantornya, Jakarta, Kamis (20/6/2019).

Darmin mengatakan, pihaknya memutuskan harga tiket LCC karena masyarakat Indonesia lebih banyak yang menggunakan masyarakat tersebut.

Baca: Pemerintah Pangkas Pajak Biaya Maskapai Agar Harga Tiket Pesawat Turun

"Rakyat itu kan memang concern dan berkepentingan dengan LCC," kata Darmin.

Sebelumnya pemerintah memutuskan untuk menurunkan harga tiket pesawat untuk penerbangan berbiaya murah atau low cost carrier (LCC) dengan rute domestik.

Namun, penurunan itu hanya berlaku di jam-jam tertentu saja. Besaran penurunan harga tiket pesawat itu pun belum diputuskan.

BERITA REKOMENDASI

Dalam seminggu ke depan, para maskapai akan mengumumkan secara rinci mengenai besaran dan jadwal penerbangan LCC yang akan diturunkan itu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Harga Tiket LCC Turun, Bagaimana dengan Maskapai Full Service?" 

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas