Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Tren Properti Perlahan Positif, Milenial Tetap Jadi Pasar Potensial

Kebutuhan pencari properti landed ataupun apartemen masih didominasi milenial yang baru berkeluarga

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Tren Properti Perlahan Positif, Milenial Tetap Jadi Pasar Potensial
TRIBUN/HO
Direktur PT Bakrie Swasakti Utama Djafarullah (kanan) didampingi Direktur Operasional PT Bakrie Swasakti Utama Melky Aliandri (kiri) serta Sales & Marketing Division Head PT Bakrie Swasakti Utama Hermon Simanjuntak (tengah) berbincang dalam sebuah acara pameran properti di Jakarta, Sabtu (21/9/2019). PT Bakrie Swasakti Utama memastikan percepatan aktivitas penjualan apartemen siap huni The Masterpiece dan The Empyreal yang terletak di kawasan Rasuna Epicentrum, Kuningan. Tingkat okupansi kedua proyek apartemen tersebut saat ini mencapai angka 40%. TRIBUNNEWS/HO 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM - Country Manager Rumah123, Maria Herawati memandang tren properti menunjukkan pertumbuhan dengan grafik penjualan cenderung stabil 33 persen di kuartal dua dan tiga tahun ini.

Ia menilai kebutuhan pencari properti landed ataupun apartemen masih didominasi milenial yang baru berkeluarga.

“Dari survei yang kami lakukan di enam klta besar di Indonesia menjukkan, properti berada di urutan kedua dari impian milenial yang ingin diwujudkan selain memiliki bisnis sendiri.

Artinya memiliki properti masih menjadi impian terbesar para milenial apalagi dengan adanya promo menarik DP 0 persen hingga cashback Rp 100 jutaan.

Untuk mendorong hal itu, Rumah123 kembali menggelar expo tahunan Festival Properti Indonesia di Grand Atrium, Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, 6-10 November 2019.

Baca: FTM Indopremier Gairahkan Investasi Milenial Jakarta

“Lewat Festival Properti Indonesia yang sudah berlangsung sejak 2016. Kami berharap property expo bisa lebih mendekatkan properti ke konsumen,” ucap Maria.

Berita Rekomendasi

Sementara GM Marketing Rumah 123, Fanny Meilana menambahkan akan banyak hal baru yang ditawarkan selama property expo ini berlangsung.

Tidak hanya berbagai pilihan properti dan promo khusus tetapi juga aktivitas seru seputar talk show tanya jawab tentang perencanaan keuangan.

“Dari tahun ke tahun, Festival Properti Indonesia selalu mengusung konsep yang menarik. Bedanya tahun ini kami tidak kerjasama dengan pihak perbankan langsung,” pungkas Fanny.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas