Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Ada Tiga Potensi Besar, Sandiaga Uno Ajak Pengusaha Berinvestasi di Kabupaten Kerinci

Sandiaga Salahuddin Uno akan mengajak investor untuk mengembangkan potensi ekonomi di Kabupaten Kerinci, Jambi.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Ada Tiga Potensi Besar, Sandiaga Uno Ajak Pengusaha Berinvestasi di Kabupaten Kerinci
IST
Sandiaga Uno saat mengisi seminar kewirausahaan bertajuk 'Tepat, Cepat Menjadi Kaya' yang digelar di Gedung Nasional Kota Sungai Penuh, Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci, Jambi, Senin (18/11/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, KERINCI - Sandiaga Salahuddin Uno akan mengajak investor untuk mengembangkan potensi ekonomi di Kabupaten Kerinci, Jambi.

"Kerinci dan Sungai Penuh punya peluang usaha yang besar, yang paling besar adalah segi pariwisata, produk ekonomi kreatif dan pertanian. Saya juga melihat peluang investasi, yang luar biasa," ujar Sandiaga Uno saat mengisi seminar kewirausahaan bertajuk 'Tepat, Cepat Menjadi Kaya' yang digelar di Gedung Nasional Kota Sungai Penuh, Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci, Jambi, Senin (18/11/2019).

Sandi menilai Kabupaten Kerinci memiliki potensi besar, khususnya di sektor pariwisata, produk ekonomi kreatif serta pertanian. Tiga elemen ekonomi Kerinci ini merupakan modal menjanjikan dalam pengembangan usaha masyarakat.

Sandi berharap kepada generasi milenial yang ada di Kerinci dan Sungai Penuh untuk menggerakan kewirausahaan lewat OK OCE, agar dapat mengangkat ekonomi lokal serta membuka lapangan pekerjaan.

Sandiaga Uno saat mengisi seminar kewirausahaan bertajuk 'Tepat, Cepat Menjadi Kaya' yang digelar di Gedung Nasional Kota Sungai Penuh, Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci, Jambi, Senin (18/11/2019).
Sandiaga Uno saat mengisi seminar kewirausahaan bertajuk 'Tepat, Cepat Menjadi Kaya' yang digelar di Gedung Nasional Kota Sungai Penuh, Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci, Jambi, Senin (18/11/2019). (IST)

"Generasi milenial yang akan merubah perekonomian Indonesia, tapi kalau anak muda hanya menjadi penonton, maka kita akan kalah dari Negara lainnya. Maka kunci ada di tangan milenial yang akan menjadi pemain," tegas Sandi.

"Kebutulan saya memiliki jaringan, baik dalam Negri maupun luar negeri, saya akan membawa teman-teman untuk berinvestasi di sini," ujarnya.

Seminar kewirausahaan yang menghadirkan Sandiaga Uno di Kerinci dipadati ratusan mahasiswa serta wirausaha dari Kabupaten Kerinci dan Sungai Penuh. Selain mengisi seminar kewirausahaan, selama berada di Kerinci Sandi juga menandatangani kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Kerinci dengan OK OCE .

Berita Rekomendasi

Perjanjian tersebut ditandatangani langsung oleh Wakil Bupati Kerinci, Ami Taher serta Ketua Umum OK OCE Indonesia, Iim Rusyamsi dan Bendahara Umum OK OCE Indonesia, Rahmat Agustiar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas