Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Daftar Harga Masker mulai Merk Sensi hingga N95, N95 Dijual Hingga Rp 1,8 Juta Per Box

Wabah virus corona yang kian menyebar membuat masyarakat melakukan antisipasi. Akibatnya, harga masker di pasaran mengalami kenaikan.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Daftar Harga Masker mulai Merk Sensi hingga N95, N95 Dijual Hingga Rp 1,8 Juta Per Box
Shutterstock
Wabah virus corona yang kian menyebar membuat masyarakat melakukan antisipasi. Akibatnya, harga masker di pasaran mengalami kenaikan. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyebaran wabah virus corona yang semakin meluas membuat masyarakat berbondong-bondong membeli masker wajah sebagai pencegahan terinfeksi.

Hari ini, Senin (2/3/2020) pemerintah resmi mengumumkan adanya dua WNI yang positif terinfeksi virus corona.

Wabah virus corona yang kian menyebar membuat masyarakat melakukan antisipasi.

Akibatnya, harga masker di pasaran mengalami kenaikan.

Kenaikan ini diduga karena banyaknya permintaan masker tidak sebanding dengan jumlah pasokan masker.

Harga masker pada setiap situs penjualan online bervariasi.

Masker Sensi
harga masker sensi

Untuk harga masker Sensi di situs penjualan online, shopee.co.id dijual dengan kisaran harga Rp 100,000 hingga Rp 600,000 per box.

Berita Rekomendasi

Sedangkan di situs penjualan tokopedia.com, masker Sensi dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp 250,000 hingga lebih dari Rp 350 ribuan per box.

Untuk masker N95 dijual dengan kisaran yang berbeda dengan masker merk Sensi.

Masker N95
Harga masker N95

Masker N95 memiliki filter yang digunakan untuk menyaring udara yang dihirup oleh pengguna.

Di situs shopee.co.id, masker N95 ini dijual ecer dalam kisaran harga mulai dari Rp 40,000 hingga Rp 100 ribuan .

Berbeda dengan harga di Shopee, di tokopedia.com, harga ecer masker N95 ini sekitar Rp 30 ribuan.

Untuk harga satu box berisi 20 masker N95 ini dijual kisaran harga hingga Rp 1,8 jutaan.

Sebelum virus corona positif menginfeksi warga Indonesia, stok masker wajah di apotik sudah mengalami kelangkaan sejak sebulan lalu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas