Melemah, Rupiah Ditutup ke Level Rp 14.265 per Dolar AS
Kurs rupiah ditutup melemah pada pada hari Selasa (30/6) ini. Mengutip Bloomberg, rupiah hari ini ditutup pada level Rp Rp 14.265
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kurs rupiah ditutup melemah pada pada hari Selasa (30/6) ini. Mengutip Bloomberg, rupiah hari ini ditutup pada level Rp Rp 14.265 per dolar AS.
Dengan begitu rupiah melemah 0,14% dari penutupan kemarin di level Rp 14.245 per dolar AS.
Rupiah hari ini kompak melemah dengan sederet mata uang Asia lain. Mulai dari yen Jepang, dolar Singapura dan dolar Taiwan.
Baca: Topang Kinerja Ekspor, Kadin Nilai Perikanan Budidaya Sangat Menjanjikan
Won Korea Selatan menjadi yang paling loyo di Asia pada hari ini dengan melemah 0,33% di hadapan USD.
Di sisi lain, dolar Hong Kong, peso Filipina, ringgit Malaysia hingga baht Thailand masih mampu menguat terhadap dolar AS.
Artikel Ini Sudah Tayang di KONTAN, dengan judul: Rupiah hari ini ditutup melemah 0,14% ke level Rp 14.265 per dolar AS