Bisnis Pengembang Properti Tetap Berdenyut di Tengah Pandemi
Karena kondisi pandemi, pihaknya memberlakukan aturan social distancing dan kebersihan para pekerja konstruksi
Penulis: Choirul Arifin
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di tengah pandemi covid-19, sejumlah pengembang properti tetap melanjutkan pengerjaan proyek-proyek yang ada.
Proses pembangunan ini dilakukan dengan tetap mematuhi aturan pemerintah untuk melakukan social distancing.
Salah satunya seperti yang dilakukan PT Anvaya Developer Indonesia.
Pengembang ini menyatakan masih on track untuk kelanjutan proyek properti jenis hunian landed house terbarunya, Anvaya Townhouse.
Jordy Yonathan, CEO PT Anvaya Developer Indonesia mengatakan, perusahaannya tetap melanjutkan aktivitas pembangunan proyek hunian ini sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan terhadap para pembeli yang ingin mendapatkan hunian yang mereka beli dengan tepat waktu.
Karena kondisi pandemi, pihaknya memberlakukan aturan social distancing dan kebersihan para pekerja konstruksi seperti kewajiban menggunakan masker, menjaga jarak minimal 1 meter antar pekerja, wajib menggunakan alat pelindung diri saat bekerja hingga menyediakan mess yang bersih untuk para pekerja.
Baca: Pemerintah Kota Bogor Bakal Galakkan Kegatan Berolahraga Masyarakat Asal Perhatikan Protokol
Baca: Tanpa Helm dan Masker, Pria Ini Bawa Motor Curian Keluar Kompleks Perumahaan di Kota Bandung
Baca: Polisi Pastikan Editor Metro TV Tewas karena Luka Tusukan, Bagaimana dengan Lebam di Tubuh Korban?
"Kita juga menyediakan tempat cuci tangan dengan keran model injak untuk menghindari sentuhan tangan dan juga menyiapkan petunjuk cuci tangan yang baik dan benar, kata Jordy.
Proyek properti Anvaya Townhouse mengambil lokasi di Jalan Brigjen Saptadji No. 26, Cilendek Barat, Bogor Barat dan dikembangkan di atas lahan seluas 5.680 meter persegi terdiri dari 35 unit rumah dan 10 unit ruko.
Untuk masing-masing rumah akan dibangun tipe dua lantai 85/72 m2.
Dibandingkan dengan perumahan lainnya, Jordy menyatakan, Anvaya Townhouse memiliki banyak kelebihan.
Salah satunya adalah dipasangnya solar panel di setiap unit rumah untuk menyerap energi matahari dan membantu menghemat listrik di rumah tangga.
Perumahan ini juga memberikan garansi atap anti bocor pada setiap unitnya, sehingga tidak akan membuat khawatir para penghuninya setiap musim hujan tiba.
Pihaknya juga melengkapi dngan taman bermain anak, row jalan yang lebar (9 meter), amphitheatre, balai warga, musala serta CCTV 24 jam.