Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Cegah Penyebaran Covid-19, BNI Syariah Bagi-bagi 7 Ribu Masker Batik dan Hand Sanitizer

Diharapkan hal ini menjadi contoh bagi masyarakat untuk mencintai batik dan senantiasa menebar nilai hasanah atau kebaikan dimulai dari diri sendiri.

Penulis: Yanuar R Yovanda
Editor: Willem Jonata
zoom-in Cegah Penyebaran Covid-19, BNI Syariah Bagi-bagi 7 Ribu Masker Batik dan Hand Sanitizer
Tribunnews.com/ Yanuar R Yovanda
BNI Syariah membagikan 7 ribu masker batik dan hand sanitizer bertema batik kepada nasabah yang berkunjung ke Kantor Cabang/Kantor Cabang Pembantu (KCP). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - BNI Syariah membagikan lebih dari 7 ribu masker batik dan hand sanitizer bertema batik kepada nasabah yang berkunjung ke Kantor Cabang atau Kantor Cabang Pembantu (KCP).

Direktur Bisnis Ritel dan Jaringan BNI Syariah Iwan Abdi mengatakan, batik adalah warisan bangsa yang harus dipopulerkan oleh seluruh lapisan masyarakat.

“Kami turut memperingati Hari Batik dalam rangka memberikan semangat dan pengaruh positif bagi masyarakat untuk mencintai sejarah dan peduli terhadap budaya Indonesia,” kata Iwan Abdi melalui siaran pers, Jumat (2/10/2020).

Diharapkan hal ini menjadi contoh bagi masyarakat untuk mencintai batik dan senantiasa menebar nilai hasanah atau kebaikan dimulai dari diri sendiri.

Baca: Pemprov DKI Terima 100 Ribu Masker dari Gemas untuk Dukung Pencegahan Covid-19

Di tengah pandemi, lanjut Iwan, BNI Syariah ingin memberikan perlindungan kepada nasabah dengan memberikan masker dan hand sanitizer untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Pada peringatan Hari Batik Nasional, BNI Syariah juga terus meningkatkan kualitas layanan kepada nasabah melalui penerapan Hasanah Ultimate Service," katanya.

Baca: BNI Syariah Gandeng Tokopedia Salam untuk Pengembangan Ekosistem Halal

BERITA REKOMENDASI

Hasanah Ultimate Service merupakan transformasi layanan BNI Syariah dengan komitmen untuk menebarkan energi kebaikan sesuai dengan prinsip syariah.

"BNI Syariah berupaya memberikan manfaat dan nilai tambah bagi segenap stakeholders sehingga engagement BNI Syariah dengan nasabah semakin kuat. Konsep layanan ini dikomunikasikan melalui 4 aspek yaitu people, digital process, physical, dan business," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas