Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini, 16 November 2020 Ditutup Menguat ke Rp 14.110
Nilai tukar rupiah hari ini terhadap dolar AS, Senin (16/11/2020), Ditutup Menguat ke Rp 14.110 lengkap dengan kurs di BCA Mandiri BNI BRI dan CIMB
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
TRIBUNNEWS.COM - Berikut nilai tukar rupiah dipenutupan hari ini terhadap dolar Amerika Serikat (AS), Senin (16/11/2020), lengkap dengan kurs di BCA, Mandiri, BNI, BRI, dan CIMB Niaga terbaru.
Data Bloomberg Senin (16/11/2020) pukul 15.00 WIB, rupiah di pasar spot ditutup di level Rp 14.110,00 per dolar AS.
Hal ini menandakan rupiah berhasil menguat 0,14 persen atau 60 poin dibanding penutupan pada Jumat (13/11/2020) di Rp 14.170,00 per dolar AS.
Sementara pada pagi hari tadi, rupiah bertengger di Rp 14.125,00 per dolar AS.
Baca juga: Rupiah Loyo, Pengamat Salahkan Gubernur BI yang Keluarkan Pernyataan Seperti Ini
Baca juga: Sentimen Positif Pasar Terhadap Kemenangan Biden Memudar, Ini Imbasnya ke IHSG
Dikutip dari Kontan.co.id, pergerakan rupiah ini pun sejalan dengan mayoritas mata uang di Asia.
Hingga pukul 15.00 WIB, won Korea Selatan menjadi mata uang dengan penguatan terbesar di Asia setelah naik 0,66 persen, disusul yuan China yang menguat 0,44 persen terhadap the greenback.
Berikutnya, ada dolar Singapura yang menanjak 0,23 persen dan yen Jepang yang terkerek 0,19 persen.
Kemudian, ringgit Malaysia dan rupee India yang terapresiasi, masing-masing 0,17 persen dan 0,06 persen jelang sore ini.
Dilanjutkan peso Filipina yang naik 0,01 persen serta dolar Hong Kong yang menguat tipis 0,003 persen terhadap dolar AS.
Baht Thailand menjadi mata uang dengan pelemahan terdalam di kawasan setelah turun 0,04 persen.
Posisi berikutnya diisi oleh dolar Taiwan yang terlihat melemah tipis 0,03 persen.
Baca juga: BPS: Impor Migas dan Non Migas Minus 26,93 Persen di Oktober 2020
Sementara itu, berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot dolar Rate (JISDOR) USD-IDR, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini berada di Rp 14.129,00 per dolar AS.
Berikut nilai tukar rupiah terhadap dolar AS berdasarkan kurs referensi JISDOR 14 hari terakhir, 23 Oktober hingga 16 November 2020, dikutip dari laman resmi Bank Indonesia:
- 16 November 2020 berada di level 14.139 per dolar AS.