Jadi Wapres 2 Kali, Jusuf Kalla Merasa Bersalah karena Gagal Tekan Konsumsi Rokok
Jusuf Kalla (JK) mengakui bukan industri teknologi maupun energi yang menjadi bisnis potensial di negara ini, melainkan rokok.
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK) mengakui bukan industri teknologi maupun energi yang menjadi bisnis potensial di negara ini, melainkan rokok.
Perkembangan industri rokok di tanah air memang masih sangat menjanjikan dibandingkan industri lainnya, bahkan pengusaha produk satu ini berada di urutan paling atas orang terkaya di Indonesia.
Baca juga: Ketika Mantan Wapres RI Jusuf Kalla Singgung Pengusaha Terkaya RI Berbisnis Rokok
Namun bisnis rokok, menurutnya tidak mendorong pembangunan ekonomi berkelanjutan.
"Di Indonesia, paling beda dengan negara-negara lain di dunia ini, orang terkaya nomor satu, dua dan tiga itu pengusaha rokok," ujar JK, dalam agenda International Virtual Conference yang digelar INDEF, Rabu (9/12/2020).
Baca juga: Jusuf Kalla Sebut Tidak Ada yang Salah dengan Kunjungan Anies ke Rumah Rizieq Shihab
Ia pun merasa bersalah tidak mampu melakukan intervensi pada kebijakan rokok ini saat masih menjabat sebagai orang nomor 2 di Indonesia.
Jusuf Kalla tidak bisa menekan angka konsumsi terhadap produk satu ini.
"Jadi, kita ini kesempatan untuk mengubah struktur ekonomi kita, saya ikut bersalah sebetulnya dua kali jadi Wapres, walaupun dua kali kabinet itu berusaha mengupayakan agar rokok dikurangi, nggak jadi dinaikkan, ternyata nggak terlalu berhasil," jelas JK.
Terlebih tantangan untuk menekan penyebaran rokok ini juga berasal dari pemerintahan.
"Karena banyak juga pendukungnya, termasuk dalam pemerintahan," kata JK.
Oleh karena itu, JK menilai hal ini harus menjadi catatan penting bagi pemerintah untuk melihat bahwa rokok bukan merupakan solusi pembangunan ekonomi berkelanjutan.
Ia menekankan, jika pengusaha rokok yang selalu berada di urutan tertinggi terkait pendapatan, maka ekonomi Indonesia diprediksi tidak akan mengalami berkelanjutan.
"Jadi, ini masalah yang harus kita hadapi dan kita akan hadapi, karena pasti kalau pengusaha rokok yang terus (di urutan) 1,2 dan 3 pasti nggak sustainable ekonomi kita," tegas JK.
Ia pun membeberkan perbedaan 'bisnis menjanjikan' yang ada di Indonesia dengan negara lainnya di dunia, rata-rata kondisi ekonomi di negara maju ditopang bisnis di bidang teknologi.