Siapkan KTP dan Login eform.bri.co.id/bpum untuk Cek Penerima BLT UMKM Rp 2,4 Juta, Ini Caranya
Daftar penerima BLT UMKM dapat dicek melalui eform.bri.co.id/bpum. Gunakan Nomor KTP untuk pengecekannya. Berikut panduannya.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Daftar nama penerima BLT UMKM dapat dicek secara online melalui laman eform.bri.co.id/bpum.
Untuk melihat apakah termasuk penerima dana bantuan UMKM dieform.bri.co.id/bpum, cukup memasukkan nomor KTP atau NIK.
Kemudian, akan tertera keterangan apakah Anda mendapat BLT UMKM atau tidak.
Setelah dinyatakan sebagai penerima BLT UMKM, maka Anda harus melakukan verifikasi ke bank penyalur.
Baca juga: LOGIN dtks.kemensos.go.id untuk Cek Bansos Tunai Rp 300 Ribu, Simak Cara Mencairkannya
Baca juga: Cek Status Bantuan PKH: Ibu Hamil dan Anak Usia Dini Dapat Bantuan Sosial Rp 3 Juta
Berikut panduan mengecek penerima BPUM di Bank BRI:
- Kunjungi laman eform.bri.co.id/bpum.
- Masukkan nomor KTP dan kode verifikasi.
- Kemudian, klik 'Proses Inquiry'.
Nantinya akan ditampilkan keterangan apakah nomor KTP tersebut terdaftar sebagai penerima BPUM atau tidak.
Jika bukan penerima BPUM, maka akan ditampilkan tulisan:
"Nomor eKTP tidak terdaftar sebagai penerima BPUM."
Selain bisa dicek secara online, penerima BPUM juga akan diinformasikan melalui SMS oleh bank penyalur.
Setelah menerima SMS, penerima BPUM harus melakukan verifikasi ke bank penyalur yang sudah ditentukan, agar bantuan dapat segera dicairkan.
Cara dan Syarat Pencairan BLT UMKM Rp 2,4 Juta di BRI