Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Efek Pandemi, Pengunduh Aplikasi Asuransi Online Ini Melonjak

Tingkat kesadaran untuk memiliki asuransi di Indonesia selama ini berlangsung lambat.

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Efek Pandemi, Pengunduh Aplikasi Asuransi Online Ini Melonjak
Istimewa
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gencarnya edukasi dan literasi dari Hario Asuransi Online unit usaha dari BCAP diterima baik di kondisi pandemi Covid-19.

Hasil survei yang dilakukan Inventure pada Agustus-September 2020 terhadap 1.121 responden menunjukkan 78,7 persen berpendapat bahwa memiliki asuransi jiwa dan kesehatan menjadi hal yang dianggap penting

Tak heran, pengunduh Hario Apps pada awal tahun 2021 ini melonjak 612 persen.

Head of Marketing Communication MNC Life Septika Helena mengatakan pandemi Covid-19 telah membuat masyarakat lebih sadar atas pentingnya memiliki asuransi kesehatan, jiwa hingga asuransi umum.

Baca juga: Antisipasi Cuaca Buruk, Kementan Ajak Petani Lampung Gunakan Asuransi

Tingkat kesadaran untuk memiliki asuransi di Indonesia selama ini berlangsung lambat. Hal ini, karena asuransi masih dianggap sebagai kebutuhan masa depan yang tidak mendesak.

“Perlindungan dari terdiri dari beberapa produk unggulan, seperti Hario Siaga yang melindungi dari kecelakaan, Hario Sehat perlindungan saat kamu di Rumah Sakit,” tutur Septika, Kamis (18/2/2021).

Berita Rekomendasi

“Kemudian Hario Sejahtera asuransi jiwa untuk kesejahteraan masa depan keluarga, Hario Pintar sebagai pendukung si kecil dalam mewujudkan cita-citanya dan Hario Pensiun penjamin masa tua,” tambah dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas