Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Sri Mulyani Minta Wajib Pajak Jangan Biasa Nyogok

Sri Mulyani meminta wajib pajak tidak menyogok agar kredibilitas DJP selaku bagian Kementerian Keuangan tetap baik. 

Penulis: Yanuar R Yovanda
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Sri Mulyani Minta Wajib Pajak Jangan Biasa Nyogok
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Warga wajib pajak membuat laporan SPT Tahunan Pajak Penghasilan (PPh) di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bandung Cibeunying, Jalan Purnawarman, Kota Bandung, Kamis (29/3/2018). (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Keuangan memberikan catatan buat para wajib pajak agar jangan berupaya memberi sogokan kepada pegawai Direktorat Jenderal Pajak (DJP). 

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, dirinya meminta hal tersebut agar kredibilitas DJP selaku bagian Kementerian Keuangan tetap baik. 

"Saya sebagai menteri keuangan juga meminta kepada seluruh wajib pajak, kuasa wajib pajak, serta konsultan pajak agar ikut menjaga integritas dari Direktorat Jenderal Pajak."

"Caranya dengan tidak menjanjikan atau berupaya memberikan imbalan atau hadiah atau sogokan kepada pegawai Direktorat Jenderal Pajak," ujarnya saat konferensi pers "Pengusutan Dugaan Kasus Suap" secara virtual, Rabu (3/3/2021). 

Baca juga: Sri Mulyani Kejar Pelaku Penyuap Pegawai Pajak

Menurut Sri Mulyani, upaya-upaya yang dilakukan seperti itu tidak hanya merusak pihak DJP atau individu, tapi juga pondasi negara.

Baca juga: Sri Mulyani Pecat Pegawai Pajak yang Diduga Terlibat Kasus Suap

"Saya juga meminta kepada seluruh wajib pajak, kuasa wajib pajak, dan konsultan pajak untuk menjalankan kewajiban perpajakannya sesuai dengan ketentuan yang berlaku," katanya. 

Berita Rekomendasi

Di sisi lain, dia menambahkan, DJP saat ini sedang bekerja dengan terus fokus mencapai target penerimaan pajak yang sudah ditetapkan oleh APBN. 

"Ini merupakan suatu target yang harus dicapai dan saya tahu ini adalah tantangan yang tidak mudah," pungkas Sri Mulyani.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas