Emas Antam Kamu Asli atau Tidak? Cari Tahu Keaslian Sertifikat hingga Cek Bedanya dengan yang Palsu
Sebelum Beli Emas Antam ada baiknya mengetahui lebih dulu cara membedakan emas asli dan emas palsu.
Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Gigih

TRIBUNNEWS.COM - Investasi Emas Antam semakin populer setiap harinya.
Banyak anak muda hingga dewasa lebih memilih berinvestasi dengan membeli emas batangan atau menabung emas.
Logam Mulia Antam juga menjadi pilihan investasi yang praktis dan bisa dilakukan oleh siapa saja.
Baik untuk jenis investasi jangka pendek maupun jangka panjang.
Keuntungan berinvestasi emas yang bisa didapatkan yaitu imbal hasil yang cukup menjanjikan, mudah mencairkan, dan harganya cenderung selalu naik.
Karena populernya investasi dengan emas, banyak oknum yang memanfaatkan kesempatan untuk menipu.
Mereka mencoba mengelabui calon pembeli dengan emas palsu hingga sertifikat emas Antam palsu.

Oleh karena itu, sebelum Beli Emas Antam ada baiknya mengetahui lebih dulu cara membedakan emas asli dan emas palsu.
Supaya kita tidak mudah tertipu ketika baru pertama kali memulai membeli emas.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan, di antaranya adalah mengecek keaslian sertifikat emas hingga mengetahui bedanya emas asli dengan emas palsu.
- Cara Keaslian Sertifikat Emas
Indonesia memiliki PT Antam yang sudah dipercaya dalam hal memproduksi emas.
Emas-emas yang dihasilkan Antam kemudian dijual ke seluruh Nusantara melalui Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia (UBPP LM).
Sudah pula mengantongi sertifikat Responsible Gold dari LBMA (The London Bullion Market Association).
