Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Pertamina Berikan Layanan Medis Keliling ke Warga Terdampak Ledakan Kilang Balongan

Pertamina menyiagakan tim medis di dekat Desa Majakerta untuk memberikan layanan kesehatan warga, GOR dan Lapangan Futsal. 

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Pertamina Berikan Layanan Medis Keliling ke Warga Terdampak Ledakan Kilang Balongan
dok. Pertamina
Layanan Kesehatan Keliling Pertamina untuk warga terdampak ledakan kilang Balongan di Desa Majakerta, Indramayu. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) memberikan layanan kesehatan keliling di rumah warga terdampak ledakan Kilang Minyak Refinery Unit (RU) VI Balongan, Indramayu.

Senior Vice President Corporate Communication & Investor Relations Pertamina, Agus Suprijanto mengatakan layanan kesehatan mobile ini untuk memastikan kesehatan warga dalam kondisi baik. 

“Pertamina akan terus berupaya memberikan layanan yang terbaik bagi masyarakat terdampak dan memastikan semuanya dalam kondisi sehat baik secara fisik maupun psikologisnya,” ujar Agus, Kamis (1/4/2021).

Pertamina menyiagakan tim medis di dekat Desa Majakerta untuk memberikan layanan kesehatan warga, GOR dan Lapangan Futsal. 

Baca juga: Pertamina Berhasil Padamkan Api di Seluruh Tangki Kilang Balongan

Pihaknya berkoordinasi dengan pimpinan desa setempat, sebanyak 348 warga telah diberikan layanan kesehatan. 

“Pelayanan kepada warga merupakan prioritas kami untuk memastikan semuanya dalam kondisi baik. Mudah-mudahan setelah padam total, warga bisa kembali ke rumah dan kembali beraktivitas seperti biasa,” imbuh Agus.

Baca juga: Warga Terdampak Ledakan Kilang Minyak Balongan Mulai Dapat Bantuan

Berita Rekomendasi

Menurutnya, Pertamina menyediakan lima tenaga medis, terdiri dokter dan perawat yang siap memberikan layanan kesehatan. 

Pertamina juga menyediakan satu unit ambulans yang siaga di lokasi pengungsian. 

Agus menambahkan, Pertamina juga terus menyalurkan berbagai bantuan yang dibutuhkan warga seperti makanan siap santap.

Kemudian berbagai bahan makanan untuk dapur umum berikut bright gas 12 kg untuk kebutuhan memasak bagi warga yang saat ini masih berada di pengungsian. 

Update Kebakaran di Kilang Minyak Balongan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas