Bidik Potensi Bisnis Rp 60 Miliar, Bank Syariah Indonesia Gelar Virtual Exhibition
Bank Syariah Indonesia terus menggali potensi bisnis yang ada, dengan menghadirkan event virtual yakni online BSI Ramadhan Fest.
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews, Bambang Ismoyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bank Syariah Indonesia terus menggali potensi bisnis yang ada, dengan menghadirkan event virtual yakni online BSI Ramadhan Fest.
Melalui acara yang diselenggarakan pada 13 April hingga 13 Mei 2021 ini, BSI optimis mampu meningkatkan literasi dan inklusi produk dan layanan keuangan syariah di masyarakat.
Baca juga: KSP: Surplus Neraca Dagang 1,57 Miliar Dolar AS, Momentum Keluar dari Krisis
Direktur Utama BSI Hery Gunardi mengatakan, gelaran BSI Ramadhan Fest diharapkan dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan masyarakat dalam menggunakan produk keuangan syariah di Indonesia.
"Sehingga menjadi modal dasar bagi perusahaan agar bisa tumbuh lebih cepat," jelas Hery dalam keterangannya, Minggu (18/4/2021).
Melalui BSI Ramadhan Fest, BSI menyuguhkan produk-produk unggulan diantaranya BSI Mobile, BSI Griya, BSI Oto dan produk retail banking lainnya.
“Karena, kami ingin menunjukkan bahwa BSI ini besar tidak hanya karena mengusung keuangan syariah, tetapi juga karena keunggulan produk-produknya” ujar Hery.
Baca juga: Akses eform.bri.co.id/bpum untuk Cek Penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta, Ini Cara Cairkan Dananya
Acara yang dilakukan secara virtual/online tersebut bertujuan untuk memperkenalkan Bank Syariah Indonesia kepada masyarakat Indonesia sekaligus memperkenalkan produk-produk unggulan Bank Syariah Indonesia.
Dengan konsep virtual, BSI Ramadhan Fest diharapkan memudahkan akses masyarakat untuk bisa berinteraksi tanpa harus melakukan pertemuan atau tatap muka.
BSI Ramadhan Fest dibagi menjadi 5 pilar kegiatan, yaitu Pameran Virtual, Kajian Islami, Talkshow, Workshop, Entertainment.
Dalam acara ini BSI menargetkan jumlah calon nasabah baik untuk pembiayaan maupun pembukaan rekening sebanyak 10.000 akun dengan potensi bisnis lebih dari Rp 60 miliar.
BSI Ramadhan Fest yang berlangsung selama 1 bulan juga bertujuan untuk mengangkat industri halal yang selama ini masih belum tergali dengan baik.
BSI Ramadhan Fest diharapkan bisa membantu UMKM binaan BSI dimasa pandemi untuk berjualan atau bertransaksi secara online dengan QRIS.
“BSI mengajak UMKM yang sejak dahulu menjadi rekan kami untuk bisa mempromosikan produknya kepada masyarakat luas, sehingga perputaran ekonomi tetap terjaga dan terus bertahan walaupun dalam keadaan pandemi,” pungkas Hery.