Sandi Uno Sebut Milenial Punya Potensi Majukan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Milenial diyakini memiliki potensi yang tinggi untuk memajukan sektor pariwisata dan industri kreatif di Indonesia
Penulis: Yanuar R Yovanda
Editor: Choirul Arifin

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) meyakini kalangan milenial merupakan satu di antara modal utama untuk membawa perubahan bagi Indonesia ke arah lebih baik.
Kemampuan membawa perubahan tersebut tak lepas dari tiga karakteristik utama generasi milenial yang kreatif, inovatif dan adaptif terhadap kondisi dan tuntutan jaman yang dihadapinya.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan, karena itu, milenial dengan mudah mengubah tantangan yang ada menjadi sebuah peluang menguntungkan.
“Milenial adalah salah satu generasi terbesar dalam sejarah. Mereka memiliki potensi yang tinggi untuk memajukan sektor pariwisata dan industri kreatif di Indonesia,” ujar dia melalui keterangan tertulis, Senin (28/6/2021).
Baca juga: Dosen UIN Malang Promosikan Desa Wisata Gampingan Lewat Website Desa.id
Sandiaga menyampaikan, bahwa sebanyak 170 juta penduduk Indonesia merupakan pengguna media sosial, di mana para pengguna aktifnya adalah generasi milenial.
Baca juga: Tren Wisata Privat, Permintaan Layanan Helikopter di Bali Tinggi
Keberadaan berbagai platform media sosial yakni Instagram, TikTok, Facebook, Whatsapp, Youtube dan berbagai platform lain membuat akses pertukaran informasi menjadi semakin mudah.
Pada akhirnya mampu menopang generasi muda untuk senantiasa berkembang dan memaksimalkan kualitas yang dimilikinya.
“Saya tidak henti-hentinya mengajak seluruh generasi muda untuk dapat meningkatkan kompetensinya. Baik lewat up-scalling maupun re-scalling agar dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya kepada masyarakat dan juga bangsa dan negara,” pungkasnya.