Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Sandiaga Sebut Relaksasi Pajak UMKM Dorong Kebangkitan Ekonomi

Sandiaga mengatakan, pariwisata dan ekonomi kreatif tertekan karena ada PPKM Darurat selama dua hingga tiga minggu ke depan

Penulis: Malvyandie Haryadi
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Sandiaga Sebut Relaksasi Pajak UMKM Dorong Kebangkitan Ekonomi
Tribunnews/Reynas
Menparekraf Sandiaga Uno 

TRIBUNNEWS.COM -- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreati (Menparekraf) Sandiaga Uno menyebutkan sinergitas yang terbentuk antara sektor ekonomi kreatif, sektor UMKM , dan sektor perpajakan dapat menjadi lokomotif kebangkitan ekonomi nasional di masa pandemi virus Corona (Covid-19).

Hal tersebut disampaikan Sandiaga Uno dalam Webminar Sosialisasi Pajak Untuk UMKM pada Rabu (14/7/2021). Menurut Sandiaga, sinergitas antara UMKM dengan pajak dapat menghasilkan energi optimis dalam membangun Indonesia.

"Sinergi UMKM sebagai pilar utama perekonomian nasional memiliki kontribusi 60% pembiayaan dari sektor pajak sekitar 85%," kata Sandiaga.

Sandiaga mengatakan, pariwisata dan ekonomi kreatif tertekan karena ada PPKM Darurat selama dua hingga tiga minggu ke depan.

Baca juga: CARA CEK BLT UMKM Rp 1,2 Juta Via eform.bri.co.id/bpum atau banpresbpum.id: Ini Syarat Cairkan BPUM

Namun ia yakin setelah PPKM Darurat dan pandemi dikendalikan, sektor parekraf akan meningkat dan memainkan peran sentral untuk membuka lapangan kerja dan meningkatkan pendapatan negara.

"Karena sektor ekonomi kreatif ada 17 subsektor, mulai dari kuliner, kriya, fashion, sampai sektor yang sekarang bertumbuh dengan cepat seperti gaming, aplikasi, animasi, film, OTT, streaming, dan sejumlah sektor lainnya.

Pariwisata dengan 13 subsektor memang sedang prihatin, tapi ada beberapa yang berkembang seperti homestay dan desa wisata. Kedepannya akan meningkat secara signifikan," jelas Sandiaga.

Baca juga: LOGIN eform.bri.co.id/bpum & banpresbpum.id, Cek Penerima BLT UMKM di BRI atau BNI, Ini Syaratnya

BERITA TERKAIT

Optimisme Sandiaga itu didasarkan pada data statistik industri makro pariwisata dan ekonomi kreatif yang terus meningkat dari Rp526 triliun di 2010 menjadi hampir Rp1.000 triliun di 2017.

Di 2018-2020 PDB ekonomi kreatif meningkat positif. Sementara di 2020 menjadi Rp1.100 triliun.

"Memang kontribusi kita masih kecil untuk prosentase PDB, tapi kami yakin pertumbuhannya 6-8%. Ada sektor ekonomi kreatif yang meningkat di masa pandemi. Yakni televisi.

Sinetron ikatan cinta salah satu contoh produk kreatif anak bangsa, mendominasi 5 dari 10 orang yang menonton televisi," ungkap Sandiaga.

Selain itu subsektor televisi, radio, aplikasi, dan game developer justru bertumbuh di tengah pandemi. Untuk itu Sandiaga Uno meminta berbagai pihak untuk tidak takut terkena pajak.

Baca juga: BLT UMKM Rp 1,2 Juta Cair Juli-September 2021, Akses eform.bri.co.id/bpum atau banpresbpum.id

"Karena pajak itu teman kita untuk mengenal bagaimana cara kita berkontribusi. Pajak bukan sesuatu yang menakutkan.

Kuncinya di Kementerian Keuangan sedang menyederhanakan tax code, yang selama ini sulit dimengerti UMKM sekarang ada perubahan substansial," jelas Sandiaga.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas