Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Biodata Handi Irawan D, Penggagas Hari Pelanggan Nasional yang Diperingati Hari ini

Biodata Handi Irawan D, sang penggagas Hari Pelanggan Nasioanl (Hapelnas), Hari Marketing Idnoensia (Hamari), dan Hari Inovasi Indonesia (HII)

Penulis: Al Fandy Kurniawan
Editor: Daryono
zoom-in Biodata Handi Irawan D, Penggagas Hari Pelanggan Nasional yang Diperingati Hari ini
dok. Sido Muncul
Penghargaan Traditional Herbal Medicine and Energy Drink pada Corporate Image Award 2017 diserahkan oleh Chairman Frontier Consulting Group Handi Irawan, didampingi oleh CEO PT Tempo Inti Media, Tbk Bambang Harimurti dan diterima oleh Direktur PT Industri Jamu dan Farmasi PT Sido Muncul, Tbk Irwan Hidayat. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini biodata Handi Irawan D, pengusaha asal Solo yang menggagas Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas).

Setiap tanggal 4 September 2021, ribuan perusahaan yang ada di Indonesia memperingati Hari Pelanggan Nasional (Hapelnas).

Gagasan Hapelnas tersebut pertama kali dicetuskan oleh Handi Irawan D, CEO Frontier Group.

Dikutip dari gpu.id, Sabtu (4/9/2021), pria berusia 57 tahun ini merupakan warga asli Solo.

Ia lahir pada 1 April 1964.

Handi Irawan D adalah CEO dan sekaligus Founder Frontie Group, sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang riset, pemasaran, teknologi, dan digital.

Andi Wijaya Senior Manager Marketing Communication (kanan) menerima penghargaan Top Brand yang diserahkan oleh Handi Irawan CEO Frontier Consulting Group (kiri) di Hotel Mulia, Jakarta (11/2). Penghargaan yang berhasil dipertahankan selama 7 tahun berturut-turut sejak tahun 2009 ini mencerminkan kuatnya kepercayaan masyarakat terhadap sepeda motor Honda di Tanah Air.
Andi Wijaya Senior Manager Marketing Communication (kanan) menerima penghargaan Top Brand yang diserahkan oleh Handi Irawan CEO Frontier Consulting Group (kiri) di Hotel Mulia, Jakarta (11/2). Penghargaan yang berhasil dipertahankan selama 7 tahun berturut-turut sejak tahun 2009 ini mencerminkan kuatnya kepercayaan masyarakat terhadap sepeda motor Honda di Tanah Air. (IST)

Dilansir dari laman Youtube resmi Frontier Group, perusahaan yang dikembangkan oleh Handi Irawan itu telah memiliki tujuh divisi yang sudah berpengalaman dibidangnya selama bertahun-tahun, yakni:

Berita Rekomendasi

- Frontier Research

- Frontier Technology Netcore

- Frontier Digital

- Frontier Media dan Event

- Frontier Education

- Frontier Capital

- Carre Service Quality Monitoring

Tak hanya itu, Handi juga merupakan konsultan dan pakar riset pemasaran bagi banyak perusahaan lokal dan multi internasional di Indonesia.
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas