Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Dorong UMKM Bertransaksi Digital, BNI Kolaborasi dengan BukuWarung

PT Bank Negara Indonesia (BNI) dan perusahaan fintech BukuWarung berkolaborasi mendorong transaksi pembayaran berbasis Quick Response Indonesian Stand

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Dorong UMKM Bertransaksi Digital, BNI Kolaborasi dengan BukuWarung
Istimewa
ILUSTRASI -- Kumpulkan total pendanaan Rp 1 Triliun lebih, BukuWarung siap kembangkan solusi finansial dengan infrastruktur digital yang kuat 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (BNI) dan perusahaan fintech BukuWarung berkolaborasi mendorong transaksi pembayaran berbasis Quick Response Indonesian Standar (QRIS) bagi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). 

"Kami bersinergi untuk memberikan value added, serta solusi digital bagi merchant UMKM BukuWarung dengan meluncurkan solusi pembayaran berbasis QRIS, virtual account serta solusi keuangan digital lainnya,” ujar Wakil Direktur Utama BNI Adi Sulistyowati, Sabtu (11/9/2021).

Menurutnya, dalam kerja sama ini, BNI mendorong transaksi digital di masyarakat dengan memanfaatkan kekuatan perusahaan. 

Pertama, melalui optimalisasi value chain nasabah korporasi seperti distributor lokal, UMKM binaan, maupun retribusi pegawai. 

Kedua, pemanfaatan QRIS dan virtual account sebagai alternatif pembayaran online untuk merchant social-commerce.  

Ketiga, mengoptimalkan kerja sama strategis dengan mitra global untuk memanfaatkan potensi bisnis yang maksimal. 

Baca juga: Hampir 9 Juta Merchant Sudah Manfaatkan QRIS Sebagai Sistem Pembayaran

Keempat, melaksanakan program boosting sebagai sarana edukasi masyarakat atas transaksi digital. 

Berita Rekomendasi

“Diharapkan kerja sama dengan BukuWarung ini dapat mendorong transaksi digital di Indonesia, serta dapat meningkatkan akseptasi QRIS ke 12 juta merchant di seluruh Indonesia, dan dapat mendorong pemulihan ekonomi yang dapat mendukung transaksi UMKM dimasa pandemi Covid-19," tuturnya. 

CEO dan Co-Founder BukuWarung Abhinay Peddisetty mengatajan, melalui solusi keuangan digital yang BNI fasilitasi, maka pelaku UMKM atau merchant pengguna BukuWarung dimudahkan memanfaatkan produk finansial untuk pengembangan bisnis. 

"Mulai produk-produk perbankan dari BNI, sampai QRIS dan virtual account. Sehingga konsumen merchant memiliki fleksibilitas dalam memilih opsi pembayaran ketika bertransaksi," paparnya. 

QRIS, merupakan standarisasi pembayaran berbasis QR Code guna mendukung cashless payment yang aman, mudah dan nyaman bagi masyarakat dengan meminimalkan risiko pembayaran menggunakan uang tunai. 

Selain itu, penggunaan QRIS juga diharapkan dapat mendorong inklusi keuangan dan membentuk credit profile UMKM, untuk selanjutnya diberikan solusi pembiayaan seperti KUR dan produk perbankan lainnya.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas