Permata Bank Buka Akses Finansial Penyandang Disabilitas Lewat Pelatihan dan Modal Usaha
Permata Bank membantu komunitas penyandang disabilitas di Indonesia untuk mengembangkan potensi agar dapat menjalankan kehidupan yang lebih mandiri.
Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Permata Bank membantu komunitas penyandang disabilitas di Indonesia untuk mengembangkan potensi agar dapat menjalankan kehidupan yang lebih mandiri.
Melalui program khusus PermataBrave, Permata Bank menciptakan program strategis untuk memberdayakan komunitas penyandang disabilitas melalui pelatihan, edukasi literasi keuangan, bimbingan kewirausahaan, dan penyaluran pekerjaan.
Baca juga: Segera Login www.prakerja.go.id untuk Daftar Kartu Prakerja Gelombang 20, Berikut Caranya
Head of Corporate Affairs Permata Bank, Richele Maramis mengatakan pihaknya terus mendukung upaya kesetaraan.
PermataBrave merupakan bentuk kontribusi Permata Bank terhadap pengembangan potensi penyandang disabilitas di seluruh Indonesia.
Hal ini merupakan komitmen Permata Bank dalam menjalankan tanggung jawab sosial, mendukung Sustainable Development Goals (SDGs) nomor 4 tentang Pendidikan Berkualitas, nomor 8 tentang Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi, dan nomor 10 Berkurangnya Kesenjangan.
Baca juga: Cara Mudah TOP UP OVO Lewat BCA, Mandiri, dan BRI: Mulai dari ATM hingga M-banking
Richele kembali melanjutkan, program ini juga membantu pemerintah untuk memenuhi amanat undang-undang nomor 8 Tahun 2016, dimana sektor privat wajib untuk mempekerjakan penyandang disabilitas paling sedikit 1 persen dari jumlah pegawai.
“Kami membuka akses dan kesempatan kepada penyandang disabilitas untuk mendapatkan pelatihan, edukasi literasi keuangan, bimbingan kewirausahaan serta peluang kerja,” ucap Richele dalam keterangannya, Minggu (12/9/2021).
“Kami percaya bahwa penyandang disabilitas memiliki potensi yang sama dan harus mendapat kesempatan untuk bersaing baik di sektor profesional maupun kewirausahaan,”sambungnya.
Permata Bank terus menginisiasi berbagai rangkaian program CSR yang berfokus pada tiga pilar utama yaitu Education, Empowerment dan Enhancement.
Baca juga: Token CakeBank Siapkan Platform untuk Fasilitasi Jual-Beli NFT
Hingga saat ini melalui PermataBrave, Permata Bank terus mendukung komunitas penyandang disabilitas Indonesia berupa akses pendidikan, edukasi keuangan, bantuan finansial sebagai modal usaha, alat bantu disabilitas, serta beasiswa.
PermataBank bersama stakeholder terkait baik pemerintah maupun organisasi independen, terus memperluas jangkauan program pemberdayaan bagi penyandang disabilitas.
Hingga saat ini, PermataBrave telah menjangkau lebih dari 5 ribu penerima manfaat dari berbagai daerah di Indonesia dengan beragam kebutuhan dan latar belakang.
Baca juga: Pantau Proyek Anak Usaha, Dewan Komisaris PT PP Minta Pengerjaan Permata Puri Cibubur Tepat Waktu
Tahun ini, PermataBrave hadir dengan program baru yang diharapkan dapat lebih mengembangkan kompetensi, kreativitas, dan daya saing peserta program. Sehingga dapat mandiri secara ekonomi serta siap terjun ke dunia kerja dan usaha.
Sementara itu Kepala Departemen Literasi dan Inklusi Keuangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Kristrianti Puji Rahayu, menyambut baik peluncuran program bagi komunitas penyandang disabilitas.
Menurutnya, OJK sangat mendukung berbagai program yang menyasar penyandang disabilitas, terutama aktivitas yang dapat membantu mendorong kemandirian finansial serta meningkatkan kualitas hidup mereka secara berkelanjutan.
“Kami sangat mengapresiasi inisiatif dan komitmen Permata Bank yang telah konsisten menggelar program PermataBrave sejak 2017, dan tentunya kami berharap para pelaku usaha jasa keuangan lainnya dapat mendukung hal yang sama,” pungkas Kristrianti.