Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Sektor Transportasi Menunjukan Tren Pertumbuhan Ekonomi Mencapai 25,1 Persen pada Kuartal Dua 2021

Sektor transportasi pada kuartal dua 2021 disebut menunjukan tren pertumbuhan ekonomi yang positif dengan persentase 25,1 persen.

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Sektor Transportasi Menunjukan Tren Pertumbuhan Ekonomi Mencapai 25,1 Persen pada Kuartal Dua 2021
Kemenhub Laut
Program Tol Laut yang telah melayani 32 trayek dengan 32 kapal dan singgah di 114 pelabuhan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sektor transportasi pada kuartal dua 2021 disebut menunjukan tren pertumbuhan ekonomi yang positif dengan persentase 25,1 persen.

Tren pertumbuhan secara spesifik, angkutan laut memiliki tingkat persentase yang cukup tinggi dengan tercatat tumbuh 16,4 persen secara year on year dengan tingkat perdagangan dunia dan aktivitas ekspor impor.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, dari sisi eksternal permintaan dan meningkatkan harga komoditas membuat neraca perdagangan mengalami surplus cadangan devisa kumulatif sebesar Rp 144,8 miliar.

"Cadangan devisa kita kumulatif sebesar 144,8 miliar. Dari  penanganan Covid-19, Nikkei Recovery Index mengakui Indonesia menjadi negara terbaik di Asean dalam penanganan pandemi Covid," ucap Airlangga, Sabtu (29/10/2021).

Baca juga: Kemenhub Resmi Kelola Lahan di Pulau Berhala untuk Kepentingan Kenavigasian

Ia juga menyebutkan, bahwa saat ini dunia mendapatkan tantangan dengan terganggunya supply chain logistic terutama terkait dengan kebutuhan kontainer yang terbatas.

"Logistik kapal antarnegara juga mengalami peningkatan permintaan, dan kemudian juga pelabuhan-pelabuhan internasional yang masih menjadi bottleneck," ucap Airlangga.

Berita Rekomendasi

Kemudian, lanjut Airlangga, ditambah dengan kenaikan harga-harga komoditas yang tinggi akibat demand yang naik secara cepat.

Baca juga: Kemenhub Tetapkan Alur Pelayaran Masuk Pelabuhan Labuhan Lombok dan Pelabuhan Kayangan

"Hal itu tentu untuk tantangan ini sektor pelayaran dan kepelabuhan harus dapat beradaptasi dengan tingginya  demand ini dan tentunya harus mencari jalan keluar agar logistic cost yang merupakan jantung perdagangan internasional bisa terjaga," ujar Airlangga.

Pemerintah sendiri, menurut Airlangga, terus berupaya melakukan digitalisasi yang diharapkan dapat memperbaiki kondisi supply and demand dan tentu dengan national logistic ecosystem atau NLE.

"Sehingga dapat menyelaraskan supply and demand daripada lalu lintas barang, kargo, bahkan dokumentasi sejak kedatangan sarana pengangkut hingga barang tiba di gudang," ujar Airlangga.

NLE ini, lanjut Airlangga, diharapkan menjadi efisiensi dalam proses logistik dan biaya logistik bisa turun dan tentu biaya logistik ini akan turun kalau supply and demand dan logistic efficiency bisa dicapai tidak hanya di dalam negeri tapi juga di luar negeri. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas