Perkuat Jaringan, Lion Parcel Terus Ekspansi Keagenan di Luar Jabodetabek
Lion Parcel masih akan terus menambah jaringan keagenan, terutama di Jabodetabek untuk memacu pertumbuhan bisnis jasa kiriman barang.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perusahaan jasa ekspedisi PT Lion Express masih akan terus menambah jaringan keagenan Lion Parcel, terutama di wilayah Jabodetabek untuk memacu pertumbuhan bisnis jasa kiriman barang tahun ini.
"Untuk luar Jabodetabek kita masih terus kembangkan untuk mencari keagenan baru," ungkap Kenny Kwanto, Chief Marketing Officer Lion Parcel di acara diskusi virtual dengan media yang diikuti Tribunnews, Senin (14/2/2022).
Untuk pengembangan keagenan ini pihaknya mengenakan semacam biaya jaminan senilai tertentu yang dana tersebut dikembalikan dalam bentuk kegiatan promosi.
Kenny menjelaskan, pihaknya saat ini masih terus memperkuat jaringan dan infrastruktur layanan dengan didukung 7.000 agen lebih, serta 15.000 kurir antaran dan 3.000 armada.
Dia mengklaim layanan Lion Parcel sudah menjangkau hingga 98 persen area di Indonesia.
Baca juga: Bantu UMKM Tumbuh, Lion Parcel Kenalkan Kiriman Paket Ongkir Murah
Selama 2021 Lion Parcel berhasil mencatat pertumbuhan volume pengiriman dengan rata-rata mencapai 4.500.000 paket per bulan dan berkontribusi terhadap peningkatan pendapatan perusahaan hingga 40 persen secara year-on-year.
Baca juga: Tahun 2021, Lion Parcel Targetkan Pertumbuhan Transaksi Capai 100 Persen
Sementara itu, menyambut ulang tahun perusahaan yang ke-9 tahun ini pihaknya mengusung tema #SemakinJA9O, sebagai komitmen berkelanjutan perusahaan dalam penyediaan layanan pengiriman yang murah, aman dan terpercaya.
Baca juga: Lion Parcel Ekspansi Gerai, Ada Tambahan 200 Agen Baru Setiap Bulan
Pihaknya memberikan cashback ongkir 90 persen berlaku untuk pengiriman paket melalui agen, aplikasi Lion Parcel, serta platform e-commerce pada 14-28 Februari 2022 untuk seluruh layanan Lion Parcel serta cashback sampai 20 persen untuk seller di Tokopedia serta gratis Ongkir di Tokopedia hingga Rp20.000 pada 1 Februari - 31 Maret 2022.
Pihaknya juga memberikan free ongkir hingga Rp 50 ribu di program Waktu Indonesia Belanja Tokopedia pada 25-28 Februari dan 25-31 Maret 2022.