Kuartal I 2022, Laba Bank Mandiri Taspen Tumbuh 107 Persen
Bank Mandiri Taspen membukukan laba bersih sebesar Rp 355 miliar pada kuartal I 2022, naik 107 persen
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bank Mandiri Taspen membukukan laba bersih sebesar Rp 355 miliar pada kuartal I 2022, naik 107 persen dibanding periode yang sama pada tahun sebelumnya Rp 171 miliar.
Sementara itu, aset bank tumbuh menjadi Rp 46,5 triliun atau meningkat 22,5 persen, di mana pertumbuhan kredit juga meningkat 17,9 persen menjadi sebesar Rp 32,5 triliun.
Direktur Utama Bank Mandiri Taspen Elmamber P Sinaga menyebut, kinerja yang baik tersebut hasil implementasi strategi dari sinergi dan transformasi yang berkelanjutan.
Baca juga: Jadwal Buka Kantor Cabang BCA dan Mandiri di Libur Idul Fitri
“Sinergi yang baik dengan induk perusahaan akan terus ditingkatkan, baik dengan Bank Mandiri maupun Taspen, sehingga Bank dapat memberikan pelayanan terbaik dan efisien ke seluruh nasabah," kata Elmamber dalam keterangannya, Sabtu (30/4/2022).
Selain itu, kata Elmamber, perseroan akan terus melakukan transformasi di area sumber daya manusia, proses dan teknologi.
Baca juga: Jelang Mudik 2022, Ini Cara Isi e-Toll Mandiri Lewat Aplikasi Shopee, Tokopedia dan Bukalapak
"Sehingga bank dapat tumbuh agresif, namun selalu prudent,” ucap Elmamber.
Saat ini Bank Mandiri Taspen mempunyai jaringan kantor sebanyak 427 jaringan yang tersebar di 34 provinsi dengan dukungan lebih dari 17 ribu jaringan mesin ATM Bank Mandiri, LINK dan ATM Bersama.