Aktivitas Mudik Bikin Pengusaha Hotel Hingga Restoran Untung Besar
Asosiasi Pengusaha Indonesia menyebut sektor usaha hotel, restoran, hingga transportasi mendapatkan untung besar dari aktivitas mudik
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) menyebut sektor usaha hotel, restoran, hingga transportasi mendapatkan untung besar dari aktivitas mudik Lebaran 2022.
Wakil Ketua Umum Apindo Suryadi Sasmita mengatakan, perputaran uang dari kegiatan mudik membuat sektor usaha di daerah maupun Jabodetabek bergeliat kembali usai dihantam pandemi Covid-19.
"Semua kebagian, sektor transportasi, hotel, restoran dan lain-lain. Makanan lagi bagus benget, setiap hari penuh sekali karena orng sudah bosen di rumah, jadi pada spending semua, mereka (pengusaha) sekarang menikmati memanen," papar Suryadi saat dihubungi, Senin (9/5/2022).
Baca juga: Okupansi Hotel Meningkat Hingga 40 Persen di Momen Libur Lebaran
Suryadi menyebut, sedikitnya satu orang mudik membawa uang tunai Rp 5 juta, dan ini belum termasuk transaksi menggunakan kartu kredit.
"Satu orang Rp 5 juta, dikalikan jumlah orang yang mudik. Itu besar sekali, kalau ditambah transaksi kartu kredit bisa Rp 10 juta per orang," ujar Suryadi.
Berdasarkan data Kementerian Perhubungan, secara kumulatif dari H-7 sampai hari kedua lebaran atau 25 April-3 Mei 2022, jumlah pemudik yang menggunakan transportasi umum sebanyak 6,3 juta orang