Yakin Mau Investasi Emas? Simak Tips Berikut Ini Agar Bisa Untung Maksimal
Emas kerap dipilih sebagai instrumen investasi jangka panjang. Simak tips berikut ini agar bisa mendapatkan untung yang maksimal saat invesrtasi emas.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Whiesa Daniswara
Pilih Perhiasan, Logam Mulia atau Tabungan Emas?
Investasi emas bisa berbentuk perhiasan, logam mulia atau emas batangan, dan bisa pula berbentuk tabungan emas.
Perhiasan emas bisa dipilih jika Anda suka berpenampilan glamor, tapi emas perhiasan membutuhkan perawatan yang cermat.
Jangan sampai karena terlalu sering dipakai justru membuat warna emas luntur dan kadar karat menjadi berkurang.
Sebelum memutuskan memilih emas perhiasan, Anda juga mesti mempertimbangkan terkait nilai jualnya.
Emas perhiasan memerlukan proses desain dan pembuatan yang lebih rumit sehingga ada harga jasa tersendiri yang harus dibayarkan, ini membuat harga jual aset tersebut cenderung rendah.
Kebanyakan orang lebih memilih emas batangan atau emas fisik untuk dijadikan investasi.
Permintaan emas batangan cukup tinggi, sehingga untuk menjualnya pun cukup mudah, selalu ada pembeli jika Anda ingin menjual aset emas dalam bentuk batangan.
Tetapi Anda harus berhati-hati jika memiliki emas batangan dalam bentuk yang kecil, jangan sampai emas yang Anda simpan malah hilang atau terselip.
Sementara untuk tabungan Emas, ini memungkinkan Anda untuk bisa menabung dan berinvestasi secara bersamaan.
Sistem tabungan ini, Anda menabung uang kemudian dikonversikan ke bentuk gram emas dengan harga saat itu juga.
Secara umum harganya lebih murah karena tidak dikenakan biaya cetak. Namun apabila ingin mencetak tabungan dalam bentuk fisik logam mulia, akan dikenakan biaya cetak.
Kelebihan dari tabungan emas adalah tidak perlu modal besar, karena bisa membeli atau menabung emas sesuai kemampuan.
Jika dalam seminggu bisa menabung emas sebesar 0,02 gram, dalam setahun Anda bisa mendapatkan 1 gram emas. Bayangkan jika hal itu dilakukan terus menerus hingga bertahun-tahun.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.