Cara Isi Saldo E-Toll di Kartu Flazz Lewat ATM hingga M-banking Bank BCA, Praktis Anti Ribet
Cara praktis dan mudah untuk melakukan isi ulang saldi e-toll di kartu Flazz lewat bank BCA, bisa lewat ATM, m-banking, dan BCA Mobile.
Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Pravitri Retno W
Bagi yang baru akan kartu Flazz, berikut ketentuan top up maupun saldo Flazz BCA yang wajib Anda ketahui:
- Top up minimum: Rp 20.000;
- Top up maksimum: Rp 20 juta/bulan;
- Saldo maksimum pada kartu: Rp 2 juta;
- Saldo minimum pada kartu: Rp 0;
- Saldo minimum untuk transaksi: ditentukan sesuai kebijakan partner/merchant.
Cara Cek Saldo e-toll di kartu Flazz
1. Cara cek saldo melalui ATM BCA
- Kunjungi mesin ATM BCA terdekat.
- Masukkan kartu Flazz di slot mesin ATM.
- Saldo Flazz akan ditampilkan secara otomatis.
- Jika sudah tekan “selesai”.
- Ambil kembali kartu Flazz Anda.
2. Cara cek saldo melalui BCA Mobile
- Buka aplikasi BCA mobile yang sudah diunduh.
- Masuk ke aplikasi dengan kode akses.
- Pilih menu “info Saldo Flazz”.
- Aktifkan fitur NFC di smartphone.
- Tempelkan kartu pada bagian belakang HP.
- Tunggu beberapa saat.
- Setelah itu m-banking akan menampilkan nominal saldo Flazz BCA.
(Tribunnews.com / Namira Yunia Lestanti)