Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Menteri Perhubungan Budi Karya: Uji Coba LRT Jabodebek Dilakukan 12 Juli 2023, Tarif Hanya Rp 1

Waktu tempuh perjalanan dari Stasiun Dukuh Atas, Jakarta ke Stasiun Harjamukti, Cibubur adalah 39 menit.

Penulis: Nitis Hawaroh
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Menteri Perhubungan Budi Karya: Uji Coba LRT Jabodebek Dilakukan 12 Juli 2023, Tarif Hanya Rp 1
Nitis Hawaroh
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat melakukan inspeksi LRT Jabodetabek bersama PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono pada Rabu (28/6/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyampaikan, uji coba Lintas Raya Terpadu (LRT) pada Juli 2023 dikenakan tarif Rp 1.

Hal itu dia sampaikan saat melakukan inspeksi LRT Jabodetabek bersama PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono pada Rabu (28/6/2023).

Menhub Budi mengatakan, pembangunan ini ditargetkan akan beroperasi secara komersial pada Agustus 2023 mendatang.

Baca juga: Soal Tarif LRT Jabodebek, KAI Masih Tunggu Keputusan Kementerian Perhubungan

"Pada tanggal 12 Juli nanti, kita mulai lakukan uji coba operasional terbatas dengan tarif Rp 1 rupiah yang dilakukan oleh KAI. Diharapkan pada 18 Agustus 2023 akan diresmikan oleh Bapak Presiden Jokowi dan beroperasi secara komersial," ujar Menhub Budi.

Menhub bersama PJ Gubernur DKI dan jajaran terkait, menaiki LRT Jabodebek dari Stasiun Dukuh Atas, Jakarta menuju Stasiun Jatimulya, Bekasi Timur dan kembali ke Stasiun Halim, Jakarta.

Usai menjajal LRT Jabodebek, Menhub mengatakan, perjalanan dapat ditempuh dengan waktu yang lebih singkat dibandingkan menggunakan kendaraan pribadi.

Berita Rekomendasi

Tercatat, waktu tempuh perjalanan dari Stasiun Dukuh Atas, Jakarta ke Stasiun Harjamukti, Cibubur adalah 39 menit.

Sementara dari Stasiun Dukuh Atas, Jakarta ke Stasiun Jatimulya, Bekasi Timur adalah 43 menit.

"Ini lebih cepat dibandingkan menggunakan kendaraan sekalipun lewat tol, yang waktu tempuhnya bisa sekitar dua jam. Dengan naik LRT mampu memangkas waktu sepertiganya. Ini angka yang signifikan," tuturnya.

Untuk informasi, selain kesiapan operasional LRT Jabodebek, integrasi antarmoda antara layanan LRT Jabodebek dengan layanan moda transportasi lainnya juga tengah disiapkan.

Layanan moda transportasi lain yang akan terhubung dengan LRT Jabodebek, diantaranya yaitu, Transjakarta, bus kota, KRL, MRT, Jaklingko, angkot, dan moda lainnya.

Khusus di Stasiun LRT Halim akan terhubung dengan Kereta Cepat Jakarta – Bandung (KJCB) dan beberapa moda lainnya seperti, Transjakarta, Royaltrans, serta taksi dan travel yang sudah disiapkan tempat pemberhentiannya secara khusus.

Adapun pada pembangunan tahap 1 ini, LRT Jabodebek melayani tiga lintasan yaitu, Cawang – Cibubur, Cawang – Dukuh Atas, dan Cawang - Bekasi

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas