Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Masyarakat Bisa Ikut Uji Coba LRT Jabodebek, Simak Caranya

Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek bakal melakukan uji coba terbatas atau soft launching pada Rabu (12/7/2023). ini caranya

Penulis: Nitis Hawaroh
Editor: Sanusi
zoom-in Masyarakat Bisa Ikut Uji Coba LRT Jabodebek, Simak Caranya
Nitis Hawaroh
Manajer Humas LRT, Kuswardojo saat menjajal LRT Jabodebek bersama media, Kamis (6/7/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek bakal melakukan uji coba terbatas atau soft launching pada Rabu (12/7/2023) mendatang.

Masyarakat bisa mengikuti uji coba terbatas melalui beberapa syarat.

Manajer Humas LRT, Kuswardojo mengatakan, pendaftaran uji coba LRT melalui akun media sosial @LRT_Jabodebek.

Baca juga: Menengok Kesiapan LRT Dukuh Atas Sebelum Uji Coba

Masyarakat perlu mendaftar lewat link yang telah disematkan.

"Link pendaftaran itu nanti bisa diklik nanti kemudian bisa isi formulir pendaftaran tersebut dan pastikan mereka mengikuti setelah mendapatkan konfirmasi dari kami," kata Kuswardojo kepada wartawan, Kamis (6/7/2023).

Nantinya, masyarakat yang terpilih akan mendapatkan konfirmasi berisi jadwal keberangkatan dan tujuan stasiun dikirim melalui SMS atau WhatsApp.

Berita Rekomendasi

Kuswardojo mengatakan, tiga tujuan Stasiun itu meliputi Stasiun Jatimulya, Stasiun Harjamukti dan Stasiun Dukuh Atas.

"Karena nantinya ada 3 pilihan stasiun yang mereka bisa pilih, tergantung dengan posisi mereka terdekat dimana," jelas dia.

Baca juga: Agustus Beroperasi Komersial, Izin Operasi LRT Jabodebek Bakal Terbit Juli 2023

Dikatakan Kuswardojo, masyarakat wajib menunjukkan konfirmasi yang dikirim pihak LRT dan membawa kartu uang elektronik untuk mengikuti uji coba.

Kesibukan uji coba rangkaian kereta LRT Jakarta di Stasiun Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Rabu (28/6/2023). Kegiatan uji coba rangkaian LRT Jakarta dan segala fasilitas pendukungnya terus dilakukan oleh operator dalam rangka persiapan peluncuran pengoperasian LRT Jakarta pada Agustus 2023 mendatang. WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN
Kesibukan uji coba rangkaian kereta LRT Jakarta di Stasiun Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Rabu (28/6/2023). Kegiatan uji coba rangkaian LRT Jakarta dan segala fasilitas pendukungnya terus dilakukan oleh operator dalam rangka persiapan peluncuran pengoperasian LRT Jakarta pada Agustus 2023 mendatang. WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN (WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN)

"Setelah dapat konfirmasi jangan lupa konfirmasi itu ditunjukkan kepada petugas yang ada di stasiun ketika hendak melakukan perjalanan," kata dia.

"Karena nantinya apabila tidak mendapatkan konfirmasi mohon maaf tidak bisa mengikuti perjalanan soft launching," sambungnya.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas