Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

MIND ID Ngotot Caplok Saham Vale, Erick Thohir: BUMN Punya Duit Loh

Erick Thohir menegaskan BUMN Holding Pertambangan atau MIND ID siap mencaplok saham Vale, berapa pun jumlah yang akan dilepasnya.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in MIND ID Ngotot Caplok Saham Vale, Erick Thohir: BUMN Punya Duit Loh
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Menteri BUMN Erick Thohir memberikan sambutan saat acara Pembukaan BUMN Fest 2023 di Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (17/7/2023). Pemerintah Indonesia melalui BUMN-nya ngotot untuk menambah kepemilikan sahamnya di PT Vale Indonesia Tbk (INCO). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah Indonesia melalui BUMN-nya ngotot untuk menambah kepemilikan sahamnya di PT Vale Indonesia Tbk (INCO).

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menegaskan BUMN Holding Pertambangan atau MIND ID siap mencaplok saham Vale, berapa pun jumlah yang akan dilepasnya.

Perusahaan penambangan nikel di Soroako, Sulawesi Selatan tersebut memang berencana untuk melakukan pelepasan saham atau divestasi sebanyak 14 persen.

"Ya berapa pun (saham yang dilepas Vale siap diambil). BUMN punya duit loh. Jangan dilihat BUMN enggak punya duit sekarang. Kita punya net income saja kurang lebih Rp 250 triliun. Jadi ada uangnya," ujar Erick Thohir saat ditemui di Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (17/7/2023) dikutip dari Kompas.com.

Baca juga: Soal Divestasi Saham Vale Indonesia, Menteri ESDM Sebut Kesepakatan Akan Terjadi Akhir Juli 2023

Saat ini, lanjut Erick, proses negosiasi antara MIND ID dengan pemegang saham Vale lainnya masih berlangsung. Termasuk soal besaran harga saham yang bakal dilepas ke MIND ID.

Ia bilang, Kementerian BUMN berharap MIND ID bisa menjadi pemilik saham mayoritas dan pengendali di Vale. Adapun MIND ID sendiri saat ini baru memiliki 20 persen saham Vale.

"Kami ingin, kalau bisa di Vale itu kita punya porsi yang lebih besar. Tapi ini kan memang masih dalam negosiasi," ucap Erick.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, Direktur Utama MIND ID Hendi Prio Santoso mengatakan, pihaknya siap mengambil saham yang dilepas Vale. Namun MIND ID ingin menjadi pemegang saham pengendali Vale.

Namun, ia enggan mengungkapkan lebih detail terkait rencana menjadi pengendali, lantaran proses negosiasi dengan pemegang saham Vale lainnya masih terus berjalan.

Hendi hanya menegaskan bahwa pemerintah memberikan amanah yakni untuk MIND ID bisa melakukan konsolidasi laporan keuangan Vale.

"Pembagian tugasnya belum jelas, tapi kita inginnya jadi pengendali, yah ini amanah dari pemerintah," ujarnya saat ditemui di Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (17/7/2023).

Untuk diketahui, pelepasan saham dilakukan sebagai syarat perpanjangan kontrak Vale yang akan berakhir pada 2025, di mana 51 persen saham Vale harus dimiliki pihak Indonesia.

Saat ini komposisi pemegang saham Vale Indonesia sendiri terdiri dari 43,79 persen milik Vale Canada Limited, yang juga sebagai pengendali.

Lalu 15,03 persen milik Sumitomo Metal Mining Co., Ltd (SMM), dan 0,54 persen milik Vale Japan Ltd.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas