Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Profil Mackenzie Scott, Mantan Istri Bos Amazon yang Jadi Wanita Terkaya ke-6 di Dunia

Mackenzie Scott, mantan istri bos amazon Jeff Bezos belakangan menjadi sorotan publik. Kekayaannya melonjak 34 Miliar dolar AS

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Sanusi
zoom-in Profil Mackenzie Scott, Mantan Istri Bos Amazon yang Jadi Wanita Terkaya ke-6 di Dunia
Forbes
Mackenzie Scott, mantan istri bos amazon Jeff Bezos 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Namira Yunia Lestanti

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA – Mackenzie Scott, mantan istri bos amazon Jeff Bezos belakangan menjadi sorotan publik usai harta kekayaannya mendadak bertambah menjadi 34,9 miliar dolar AS atau sekitar Rp 523,83 triliun.

Kekayaan Mackenzie Scott melesat tajam hanya dalam hitungan tiga bulan. Berkat kenaikan tersebut Mackenzie sukses mencatatkan namanya sebagai wanita terkaya ke-6 di dunia, menurut laporan majalah Forbes.

Kekayaan wanita berumur 53 tahun ini meleset naik, usai 4 persen saham Amazon yang diwariskan Jeff Bezos sebagai harta gono – gini atas perceraiannya pada 2019 lalu melonjak naik.

Baca juga: Amazon Siap Tingkatkan Investasi di India Menjadi 26 Miliar Dolar AS pada 2030

Saham Amazon yang dimiliki Scott selama sebulan terakhir mengalami peningkatan nilai sebesar 2,10 persen dari 128,00 dolar AS menjadi menjadi 130,00 dolar AS. Lonjakan ini terjadi bersamaan dengan melesatnya saham Amazon di bursa Wall Street yang diperkirakan telah naik di level 102,06 dolar AS per lembar.

Sosok MacKenzie Scott

Lahir dan dibesarkan di San Francisco, California. Scott merupakan lulusan dari Universitas Princeton. Setelah lulus, dia bekerja untuk DE Shaw, dana lindung nilai kuantitatif di New York, sebagai asisten administrasi.

Berita Rekomendasi

Setelah itu, Mackenzie mulai beralih profesi sebagai seorang penulis. Salah satu karyanya yang sempat fenomenal dan dinobatkan sebagai buku terbaik tahun 2005 oleh The Los Angeles Time yakni novel yang berjudul The Testing of Luther Albright.

MacKenzie Scott juga sempat menjabat sebagai direktur eksekutif Bystander Revolution, sebuah organisasi anti-intimidasi yang didirikan sejak 2014.

Mackenzie sendiri bertemu Jeff Bezos pada tahun 1992 dan akhirnya menikah pada tahun 1993. Setelah menikah keduanya fokus membangun bisnis Amazon, dan pindah kota dari New York ke Seattle untuk memulai Amazon.

Mengarungi rumah tangga selama 25 tahun hingga dikarunia empat orang anak, sayangnya di tahun 2019 CEO Amazon Jeff Bezos memutuskan untuk bercerai dengan MacKenzie.

"Seperti yang teman dan keluarga yang diketahui, setelah menjalani periode panjang untuk mencari cinta dan mencoba berpisah, kami memutuskan untuk bercerai dan melanjutkan kehidupan bersama sebagai teman," cuit Bezos dalam akun Twitternya.

Baca juga: 15 Orang Terkaya di Dunia 2022 Versi Forbes: Elon Musk, Jeff Bezos, Bill Gates, Mark Zuckerberg


Meski keduanya tak mengungkap alasan dibalik perceraian tersebut, namun menurut informasi yang beredar penyebab dari kandasnya hubungan Jeff Bezos dengan MacKenzie yakni karena adanya orang ketiga.

Perceraian Termewah

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas