Harga Daging Ayam Turun Jadi Rp36.150, Telur Rp31.250, Simak Update Bahan Pangan per 23 Agustus
Update harga pangaN, Rabu (23/8/2023). daging ayam, telur, serta daging sapi kompak mengalami penurunan harga
Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM – Berikut update harga pangan di pasar tradisional di seluruh wilayah hari ini, Rabu (23/8/2023).
Memasuki pekan keempat di bulan Agustus sejumlah bahan pangan terpantau turun.
Adapun penurunan harga pangan pada perdagangan pagi ini di dominasi oleh komoditas daging ayam, telur, serta daging sapi.
Mengutip data Badan Pangan Nasional harga daging ayam di Rabu pagi turun ke kisaran harga Rp36.150 per kg.
Tak hanya itu, harga telur ayam juga turut mengalami penurunan harga hingga anjlok jadi Rp 31.250 per kg.
Sementara untuk komoditas daging sapi kualitas I dipatok turun dikisaran Rp 138.150 per kg.
Simak rincian harga sembako pada Rabu, 23 Agustus 2023
1. Beras
- Beras Kualitas Bawah I : Rp 12.550 per kg.
Naik 0,4 persen atau Rp 50 dari harga sebelumnya yakni Rp 12.500 per kg
- Beras Kualitas Bawah II : Rp 12.150 per kg (stabil).
- Beras Kualitas Medium I : Rp 13.700 per kg.
Naik 0,37 persen atau Rp 50 dari harga sebelumnya yakni Rp 13.650 per kg
- Beras Kualitas Medium II : Rp 13.400 per kg (stabil).
- Beras Kualitas Super I : Rp 14.950per kg (stabil).
- Beras Kualitas Super II : Rp 14.400 per kg (stabil).
2. Gula Pasir