Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Resmikan Kereta Cepat Whoosh, Presiden Jokowi: Semuanya Serba Baru

Presiden meminta untuk tidak takut dalam mencoba hal baru, karena dalam proses mencoba hal baru tersebut selalu muncul yang tidak terduga.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Resmikan Kereta Cepat Whoosh, Presiden Jokowi: Semuanya Serba Baru
Tangkap layar kanal YouTube Sekretariat Presiden
Kereta Cepat Whoosh, kereta cepat Jakarta-Bandung yang diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan diklaim tercepat pertama di Indonesia dan Asia Tenggara, Senin (2/10/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi meluncurkan Kereta Cepat Jakarta Bandung di Stasiun Halim, Jakarta, pada Senin pagi, (2/10/2023).

Dalam sambutannya Presiden mengatakan bahwa kereta cepat yang diberi nama Whoosh tersebut merupakan hal baru bagi Indonesia, baik itu dari sisi teknologi maupun konstruksinya.

"Baru teknologinya, baru kecepatannya dan juga konstruksinya, baru juga model pembiayaannya, semuanya serba baru," katanya.

Baca juga: Jokowi Ungkap Alasan Kereta Cepat Jakarta-Bandung Diberi Nama Whoosh

Oleh karenanya Presiden meminta untuk tidak takut dalam mencoba hal baru, karena dalam proses mencoba hal baru tersebut selalu muncul yang tidak terduga.

Selain itu, kata Presiden permasalahan yang muncul dalam setiap mencoba hal yang baru, lambat laun akan mudah teratasi.

"Karena jika kita konsisten, kesalahan itu akan semakin sedikit. Biaya kesalahan juga akan semakin menurun dan pada akhirnya biaya produksi, biaya proyek lama-kelamaan juga akan semakin rendah," katanya.

Berita Rekomendasi

Kereta Cepat ini kata Jokowi menandai modernisasi transportasi massal di Indonesia yang efisien, ramah lingkungan, dan terintergasi dengan moda transportasi lainnya

"Maupun terintergasi dengan TOD, transit oritented development," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas