Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Menhub Bicara Konsep Transportasi di IKN: Dari Kendaraan Listrik Hingga Angkutan Massal Perkotaan

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menceritakan secara rinci bagaimana konsep transportasi untuk Ibu Kota Nusantara

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Menhub Bicara Konsep Transportasi di IKN: Dari Kendaraan Listrik Hingga Angkutan Massal Perkotaan
AGUS SUPARTO/
Presiden Jokowi meninjau proses pembangunan Gedung Kantor Presiden di IKN NUSANTARA, Jumat (22/9/2023). Kantor Presiden merupakan bagian dari Istana Garuda. Selain Istana Garuda, ada juga sejumlah gedung kementerian dan lembaga negara hingga pembangunan rumah-rumah menteri dan tempat tinggal aparatur sipil negara (ASN). HO/AGUS SUPARTO/ISTANA KEPRESIDENAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menceritakan secara rinci bagaimana konsep transportasi untuk Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Yang pertama, menurut Menhub, ia mendapat tugas dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membangun Bandara VVIP IKN. Bandara tersebut akan memfasilitasi tamu-tamu VVIP yang akan datang ke IKN.

Baca juga: Cerita Bos LPS Nego Luhut untuk Minta Tanah Lagi di IKN Nusantara

"Dan kita harus menunjukkan satu tampilan, satu bandara yang standar internasional dengan bangunan tidak terlalu besar, tapi bangunan mengambil corak atau style Kalimantan tapi bangunan moderen," ujar Menhub saat wawancara khusus bersama redaksi Tribunnews di Kantor Kemenhub, Jakarta, Selasa (11/10/2023).

Yang kedua dari sektor kereta api. Khusus pertama menurut Menhub akan dibuat Autonomus Rail Rapid Transit (ART). ART salah satu alternatif moda transportasi massal di IKN baru karena ramah lingkungan, mampu menampung banyak penumpang dan tepat waktu. Kecanggihan semacam ini diharapkan memberi efisiensi pada masyarakat.

"Kami akan membuat Autonomous Rail Rapid Transit. Itu satu kendaraan di atas magnet dan berjalan secara virtual. Ini penting karena ini edukasi, masa depan teknologi tidak lagi pakai rel tapi pakai virtual. Kami sedang mencari siapa yang paling pantas mengerjakan," terang Menhub.

Yang ketiga, terkait angkutan massal perkotaan. Kemenhub telah mengalokasikan dana untuk membeli bus. Nantinya, menghubungkan bus listrik dari Balikpapan menuju IKN.

Berita Rekomendasi

"Dan di dalam IKN sendiri kita akan membeli dan mengoneksikan dari titik ke titik menggunakan angkutan massal perkotaan. Harapannya adalah dari titik ke titik itu masyarakat menggunakan bus. Bus relatif banyak, sehingga jarak satu bus ke bus lain tidak jauh," tutur Menhub.

Baca juga: Lewat Program Netas, Kemenparekraf Gandeng Komunitas Kembangkan Pariwisata di IKN

Keempat, nantinya memanfaatkan pelabuhan-pelabuhan yang dimiliki swasta. Pemerintah juga berencana membangun pelabuhan wisata jaraknya 9 kilometer dari titik nol di IKN.

"Itu bisa menjadi satu tempat atau pelabuhan kapal-kapal untuk makan malam atau makan siang," kata Menhub.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas