Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Luhut Ungkap Anak Buahnya Berhasil Bawa 3 Komitmen Investasi dari China, Ada Perusahaan Tekstil

Luhut mengatakan mereka bertemu dengan salah satu perusahaan yang memproduksi bahan baku solar panel terbesar di dunia.

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Luhut Ungkap Anak Buahnya Berhasil Bawa 3 Komitmen Investasi dari China, Ada Perusahaan Tekstil
WARTA KOTA
Ilustrasi 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengungkap bahwa anak buahnya telah memboyong sejumlah komitmen investasi dari China ke Indonesia setelah kembali dari perjalanan dinas.

Luhut mengatakan bahwa anak buahnya, Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan Kemenko Marves Septian Hario Seto, bercerita kalau perjalan dinas terbaru ini merupakan yang paling efisien dibanding yang lain.

Baca juga: Nilai Cenderung Naik, Investasi Emas Bisa Bikin Sejahtera di Usia Muda

"Meski dilakukan di bulan puasa, tetapi tim yang saya tugaskan ini berhasil mendapatkan 3 komitmen investasi dalam waktu 3 hari saja," kata Luhut dikutip dari akun Instagramnya, @luhut.pandjaitan, Rabu (20/3/2024).

"Saya merasa ini keberuntungan mereka yang tetap menjalankan puasa meski sedang bekerja," lanjutnya.

Memulai perjalanan di Shanghai, Luhut mengatakan mereka bertemu dengan salah satu perusahaan yang memproduksi bahan baku solar panel terbesar di dunia.

Tujuan pertemuan ini adalah untuk memfinalisasi rencana investasi yang nilainya diperkirakan sekitar 3,5-4.0 miliar dolar Amerika Serikat (AS).

Berita Rekomendasi

"Mereka akan masuk photovoltaic glass itu yang di Kalimantan Utara (Kaltara). Itu nilainya sekitar 3,5-4 miliar dolar AS," ujar Luhut.

Kemudian, setelah selesai di Shanghai, Luhut menyebut mereka bertolak ke Ningbo untuk mengunjungi perusahan tekstil.

Ia mengatakan, perusahaan yang bergerak dalam bidang industri garmen itu memiliki produk turunan yang menyebar ke mana-mana. Mereka disebut secara tiba-tiba ingin berinvestasi di Indonesia.

Baca juga: Investasi Bodong Miliaran Rupiah di Kalsel, Rumah Mewah Digeruduk, Istri Polisi Diduga Terlibat

"Ibarat Foxconn untuk Apple, perusahaan ini adalah Foxconn-nya untuk Nike, Adidas, Puma hingga Uniqlo," ujar Luhut

Ia kemudian membeberkan bahwa ada satu hal yang membuat Seto takjub akan perlakuan perusahaan tekstil ini kepada para karyawannya.

Hampir seluruh karyawan beserta keluarga mereka menempati asrama yang disediakan oleh perusahaan. Mereka juga disebut mendapatkan jatah makan gratis tiga kali sehari.

"Menurut Chairman-nya, kebijakan ini diterapkan karena beliau merasa karyawan adalah prioritas pertama. Jika karyawan senang, maka mereka akan berkontribusi besar kepada perusahaan," tutur Luhut.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas